Pemain Magang Berpotensi Direkrut

Senin, 17 September 2012 – 09:39 WIB
BANDUNG -Coach Persib Bandung,  Jajang Nurjaman menegaskan jika pemain magang yang tengah mengikuti latihan bersama timnya, kedepannya  akan dikurangi. Pasalnya,  pemain magang itu sendiri hanya diproyeksikan untuk pemain pelengkap saja yang bertujuan untuk menutup kekurangan pemain yang belum menjalani program latihan karena memiliki kendala dalam beberapa hal.

Tercatat, pemain magang yang bergabung sebanyak 8 orang, "Sekarang masih delapan pemain magang. Namun nanti pemain magang akan semakin berkurang, jika pemain baru mulai bergabung," ujar Janur-sapaan akrab Jajang Nurjaman- saat ditemui di Mess Persib Jalan ahmad Yani, Bandung, kemarin (16/9).

Dijelaskan, keberadaan pemain magang itu sendiri sebenarnya bisa dikatakan sebagai proses penyeleksian karena hanya dua sampai tiga pemain saja yang akan dipertahankan untuk terus menjadi pemain magang bersama timnya Persib Bandung.

Karena itu, tidak menutup kemungkinan Janur akan menurunkan pemain magang dalam menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012-2013 musim depan yang rencananya akan bergulir November mendatang.

"Pada akhirnya ada tiga orang yang magang. Kita akan terus kita lihat dan pantau jadi semacam seleksi," terangnya.

Ketika ditanya mengenai kriteria pemain magang itu sendiri, Janur mengaku hanya menginginkan pemain yang memiliki potensi dan prospek untuk kedepannya.

"Lihat kedepannya saja ya, yang terpenting pemain itu mempunyai potensi dan prospek yang bagus untuk kedepannya. Sejauh ini masih dilihat dulu," pungkasnya.(gin)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Atlet Mendarat Darurat di Ujung Batu dan Rambah Samo

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler