Pemain Pinjaman Chelsea Beri City Kekalahan Perdana Musim Ini

Minggu, 20 September 2015 – 01:41 WIB
WEST HAM UNITED / MIRROR

jpnn.com - MANCHESTER – Victor Moses memberikan angin segar bagi Chelsea untuk memangkas jarak dengan Manchester City. Moses membantu West Ham United menekuk City dengan skor 2-1 (2-1) di Etihad Stadium, Minggu (20/9) dini hari WIB.

Pemain pinjaman dari Chelsea itu berhasil membuka keunggulan West Ham saat pertandingan baru berjalan enam menit. Mendapat umpan dari Dimitri Payet, Moses sukses melepaskan tendangan menyusur tanah yang berujung gol.

BACA JUGA: Lagi, PSG Hanya Bisa Raih Hasil Seri

Gol Moses semakin melecut semangat para penggawa West Ham. Hasilnnya, tim berjuluk The Hammers itu berhasil menggandakan keunggulan lewat gol Diafra Sakho pada menit ke-31.

City sempat memiliki asa setelah Kevin De Bruyne mencetak gol sesaat sebelum babak pertama usai. Namun, City gagal mencetak gol tambahan hingga pertandingan kelar.

BACA JUGA: Tekuk Hertha, Wolfsburg Tempel Ketat Dortmund

Itu adalah kemenangan ketiga West Ham melawan tim besar musim ini. sebelumnya, West Ham sempat menumbangkan Arsenal dan Liverpool dalam laga tandang.

Di sisi lain, itu adalah kekalahan perdana City sepanjang musim ini. Meski begitu, City tetap di puncak klasemen dengan koleksi 15 angka. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Jebol 2 Kali, Tim Ini Gagal Pesta Pizza

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dianggap Pemalas, Vidal Bawa Muenchen Menang Telak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler