jpnn.com, BOGOR - Jajaran Polsek Cileungsi, Polres Bogor menangkap pembacok pelajar SMP hingga tewas saat tawuran pelajar di Cileungsi.
Informasi yang dihimpun radarbogor.id, pelaku berjumlah delapan orang.
BACA JUGA: Pelajar SMP di Bogor Dibunuh
Untuk penangkapan para pelaku, Polres Bogor melibatkan Timsus dari Polsek Cileungsi yang dipimpin langsung oleh Kapolsek AKP Benny.
“Alhamdulillah kami telah bekuk delapan anak pelaku aksi tawuran yang mengakibatkan seorang pelajar SMP meninggal dunia,” ujar Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy kepada radarbogor.id, Kamis (16/7).
BACA JUGA: 3 Remaja Tewas di Dalam Mobil, Seorang Wanita Luka Parah, Ini Identitasnya
Seperti diketahui, siswa berinisial SS meninggal dunia karena terkena luka bacok menggunakan senjata tajam jenis celurit dalam aksi tawuran di Cileungsi beberapa hari lalu.
Penangkapan para anak pelaku ini dilakukan di wilayah Cileungsi, Jonggol dan Cariu.
“Untuk barang bukti yang berhasil diamankan dari para pelaku berupa tiga buah senjata tajam jenis celurit,” tandasnya. (all/radarbogor)
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti