Pemudik Jatuh ke Sungai saat Istirahat di Jembatan Tol Cipali

Senin, 10 Juni 2019 – 11:00 WIB
Petugas mengevakuasi jasad Fuad. Foto: Istimewa

jpnn.com, MAJALENGKA - Nasib nahas dialami Khoerul Fuad, 32. Pemudik yang tengah menepi untuk istirahat di tepi jalan Tol Cipali Kabupaten Majalengka Km 161, meregang nyawa.

Saat istirahat di atas jembatan Tol Cipali, pria asal Talang Datar Kecamatan Bahar Utara, Jambi, ini jatuh ke sungai di bawah jembatan.

BACA JUGA: Besok Diprediksi Puncak Arus Balik Pengguna Kereta

“Kejadian pukul 05.20 Wib. Ketika itu korban sedang menepi dan duduk di atas Jembatan Sungai Cimanuk dan terjatuh ke bawah jembatan,” kata Kordinator Humas dan Protokol Basarnas Kantor SAR Bandung Joshua Banjarnahor, Senin (10/6/2019).

BACA JUGA: Kelelahan, Belasan Penumpang Arus Balik Pingsan di Pelabuhan Bakauheni

BACA JUGA: Jumlah Kecelakaan saat Arus Mudik Turun Drastis

Kantor SAR Bandung menerima informasi pukul 07.00 WIB, dan tim Rescue yang siaga di Km 164 Tol Cipali segera menuju lokasi.

“Tim lalu mengevakuasi dengan peralatan yang digunakan yaitu satu unit rescue car, satu unit LCR, peralatan komunikasi dan Peralatan medis,” terangnya.

BACA JUGA: Curhat Menhub Tak Pernah Mudik Sejak 2004

Dalam kurun waktu 10 menit korban atas nama Khoerul Fuad ditemukan dalam keadaan meninggal. “Saat ditemukan dalam keadaan meninggal, dan kini sudah dibawa pihak keluarga,” terangnya. (arf/ps)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Puncak Arus Balik Diperkirakan H+5


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler