Penalti Hambat Laju Rossoneri

2 Torino v AC Milan 2 (Giornata 13)

Selasa, 25 November 2008 – 13:48 WIB

TURIN - Langkah AC Milan menuju capolista (pimpinan klasemen sementara) Serie A kembali tersandung di partai tandangTim besutan Carlo Ancelotti itu gagal membawa pulang tiga poin setelah ditahan tuan rumah Torino 2-2 (2-1) pada giornata (pekan) ke-13 di Stadion Olimpico, Turin, dini hari kemarin WIB (24/11)

BACA JUGA: Persigo WO, Persidafon Lolos



Kegagalan Rossoneri (sebutan AC Milan) membawa pulang tiga poin terjadi setelah tuan rumah mendapatkan hadiah penalti dari wasit Stefano Farina pada menit ke-78
Penalti itu diberikan setelah wasit melihat bola menyentuh tangan bek Milan Kakha Kaladze di area penalti

BACA JUGA: Kembali ke Danilo

Kapten Torino Alessandro Rossina mulus menjalankan eksekusi yang membuat kedudukan imbang 2-2


Torino unggul 1-0 lebih dahulu melalui tandukan striker Roberto Stellone yang membobol gawang Christian Abbiati

BACA JUGA: Petro Menang Susah Payah

Tapi, tiga menit berikutnya, Milan menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui bomber Alexandre PatoRossoneri mengakhiri babak pertama dengan unggul 2-1 setelah bola hasil tendangan bebas Ronaldinho yang meluncur ke pojok kanan gawang Torino gagal dihalau kiper Matteo Sereni.

Kegagalan meraih poin absolut itu membuat selisih poin Milan dengan capolista Inter Milan menjadi tiga poinDalam laga lain (23/11), Inter mampu mengalahkan Juventus di derby d' Italia 1-0.

Saat ini Milan tetap bertengger di posisi kedua dengan 27 poin dari 13 lagaSedangkan rival sekotanya, Inter, sudah mengoleksi 30 poin dari jumlah laga yang samaSementara itu, hasil imbang dari Milan membuat tim besutan Gianni De Biasi tetap berada di papan bawah (posisi ke-16)

"Secara umum saya puasKami mampu mengontrol permainan dan membuat pertandingan lebih baik pada babak keduaKami juga tampil lebih kompak dan membuat Torino harus bekerja keras," kata Ancelotti seperti dikutip AFP.

Dalam laga tersebut, bintang lini tengah Milan Andrea Pirlo kembali merumput setelah lama cederaMeski begitu, tetap tidak mudah bagi mereka menekan Il Toro (julukan Torino) di awal pertandingan(ham/aww)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Piala Davis Lengkapi Sukses Individual Nadal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler