Penampilan Pemain Pelapis Persib Bikin Djadjang Girang

Kamis, 10 September 2015 – 23:29 WIB

jpnn.com - Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman senang bukan kepalang dengan kemenangan 4-0 atas Martapura FC di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Kamis (10/9) malam.

Bukan hanya karena banyak gol tercipta, tapi juga karena performa Persib yang tak menurun. Menurutnya, ada kekhawatiran permainan Maung Bandung tak seperti dua laga sebelumnya karena tak ada empat pemain inti.

BACA JUGA: Kasihan, Wenger Pernah Ngemis Jadi Pelatih Madrid

Mereka adalah Ilija Spasojevic, M Ridwan, Supardi Nasir, dan I Made Wirawan. Kenyataannya, Persib tetap tampil luar biasa dan menunjukkan kelasnya sebagai juara ISL 2014.

Bukan sekedar mendominasi, banyak peluang yang bisa didapatkan oleh Persib. Andai penjaga gawang Martapura tak tampil baik, bukan tak mungkin lebih banyak gol didapatkan Maung Bandung.

BACA JUGA: Dua Atlet Sanshou Turun Muay Thai

"Saya paling senang karena hari ini menampilkan pemain yang jarang main. Tapi mereka tetap menjaga kualitas tim dengan tampil bagus," ucap Djadjang usai pertandingan.

"Alur serangan kami cukup baik, bisa main cepat, tidak berubah dan konsisten sepanjang 90 menit. Ini membuat saya tak ragu lagi memainkan mereka," imbuh Djadjang.

BACA JUGA: Tak Ada Agenda, Dua Atlet Sanshou Turun Muay Thai

Dengan kemenangan ini, Persib menahbiskan diri sebagai juara grup dengan sembilan poin. Satu tim lain dari grup A yang lolos adalah Persebaya United dengan torehan empat poin. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terungkap! Inilah Calon Pengganti Van Gaal di MU


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler