Penantian Inter Milan Sejak 2010 Berakhir

Selasa, 11 Agustus 2020 – 07:33 WIB
Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku (kanan) berebut bola dengan pemain Bayer Leverkusen. Foto: interit

jpnn.com, DUSSELDORF - Pertama sejak 2010, Inter Milan lolos ke semifinal kompetisi di Eropa.

Inter tembus semifinal Liga Europa setelah menyudahi perlawanan Bayer Leverkusen 2-1, pada perempat final di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf, Selasa (11/8) dini hari WIB.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Bintang Muenchen ke MU, Messi ke Inter Milan

Nerazzurri menang berkat gol Nicolo Barella pada menit ke-15 dan Romelu Lukaku pada menit ke-21. Bintang Leverkusen, Kai Havertz sempat memberi harapan lewat golnya pada menit ke-25.

Namun, hingga laga usai, tak ada lagi gol yang tercipta.

BACA JUGA: Jadwal Liga Europa Pekan Ini, Aduh! Ada Kabar Buruk Buat Wolves

BACA JUGA: Manchester United Butuh 120 Menit Tembus Semifinal, Itu pun Berkat Penalti

Inter berhak atas satu tempat di semifinal, dan akan meladeni pemenang antara Shakhtar Donetsk atau Basel.

Sebelum semifinal Liga Europa musim ini, terakhir kali Inter tembus 4 Besar kompetisi Eropa ialah pada 2010, semifinal Liga Champions, bahkan menjadi juara. Saat itu eranya Jose Mourinho.

"Semua orang sangat senang karena kami menampilkan performa yang luar biasa. Kami mempersiapkan pertandingan dengan cara yang benar dan berhasil menghentikan permainan Bayer Leverkusen," ujar pelatih Inter Antonio Conte di laman resmi klub.

"Kami sekarang mendapat kesempatan untuk bermain di semifinal Eropa dan seharusnya senang dengan hal ini. Mulai besok, kami harus mulai memikirkan pertandingan berikutnya, karena kami ingin mencapai hasil maksimal tanpa penyesalan," pungkas Conte. (adk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler