Riset terbaru mengungkapkan hampir sepertiga dari organisasi non profit (NGO) di Australia berencana untuk merger sejak tahun lalu.Awal bulan ini, Direktur Eksekutif Dewan Komunitas Australia menyerukan badan amal untuk mengumpulkan sumber daya mereka, melakukan merger atau mengkonsolidasikan infrastruktur mereka agar mereka tidak lagi sia-sia bersaing untuk mendapatkan sumbangan dan pendanaan dari pemerintah. Penelitian yang dirilis oleh Institut Australia untuk Direksi Perusahaan (AICD) menunjukkan bahwa banyak dari NGO di Australia yang menyambut baik seruan tersebut. Sedikitnya ada 3.000 direktur lembaga non profit yang terlibat dalam survey ini, dan 32 persen mengakui mereka telah membahas kemungkinan merger pada tahun lalu. Tujuh persen dari organisasi itu telah benar-benar melakukan merger sementara 7 persen lainnya sedang dalam proses untuk melakukan hal itu. "Salah satu keprihatinan dari dewan dan direktur lembaga non profit di Australia saat ini adalah kemampuan keuangan mereka, dan itu mendorong mereka secara terbuka mendiskusikan alternatif merger lembaga non profit mereka dengan lembaga NGO lain agar bisa lebih efektif," Kata Direktur AICD, John Brogden. Menurutnya mayoritas dari dorongan melakukan penggabungan itu terjadi di lembaga non profit yang berskala besar. "Semakin kecil NGO Anda, sering kali Anda tidak memiliki kapasitas untuk mempekerjakan staf," kata Brogden. "Jika Anda ingin meningkatkan dana amal Anda dari $300.000 menjadi $ 400.000 dan sebagian besar kegiatan Anda dilakukan di masyarakat setempat, maka Anda mungkin tidak perlu mempekerjakan staf. "Jadi sudah bisa dipastikan organisasi Anda akan lebih mengandalkan relawan untuk melakukan kegiatannya dan karena kondisi tersebut maka kondisi itu menjadi semacam penyebab utama." "Semakin besar organisasi Anda, maka akan semakin besar biaya-biaya yang Anda perlukan, maka Anda akan semakin serius dan kemudian Anda akan mulai menyadari kalau organisasi Anda penuh dengan jabatan ada CEO, CFO dan jabatan-jabatan lainnya," "Dan semua itu membutuhkan pembiayaan - lalu timbul pertanyaan apakah kita sudah benar-benar memaksimalkan apa yang kita bisa berikan pada masyarakat?" Brogden mengatakan penting bagi lembaga ama untuk benar-benar mengevaluasi apakah penyatuan ini pas dan tepat untuk lembaga mereka. "Dan ini bukan masalah lembaga Anda lebih baik dari lembaga yang lain atau Anda sudah menjabat selama 10 tahun dan sudah berkorban banyak," "Tapi yang penting adalah apakah kita sudah melakukan yang terbaik untuk mendukung itu yang kita perjuangkan? "Jika jawabannya belum dan ada orang lain yang melakukan dengan lebih baik maka semua dikembalikan kepada petinggi dan lembaga tersebut untuk melihat peluang bagaimana melakukan efiesiensi didalam organisasinya," Diperkirakan saat ini ada lebih dari 60 ribu organisasi amal yang terdaftar di Australia.
BACA JUGA: Pengungsi Suriah Ini Akhirnya Bertemu Kembali dengan Keluarganya di Jerman
BACA ARTIKEL LAINNYA... 92 Persen Pelaku Pelecehan Seksual di Keuskupan Melbourne adalah Pria