Penemuan Mayat di Sukabumi Bikin Gempar

Kamis, 14 April 2022 – 22:40 WIB
Polisi sudah memeriksa TKP penemuan mayat di Sukabumi. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, SUKABUMI - Penemuan mayat dalam posisi menggantung d kawasan Pantai Katapang Condong, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis (14/4) bikin gempar warga.

Penemuan mayat pria berinisial YM di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu itu masih diselidiki oleh tim dari Satuan Polairud Polres Sukabumi.

BACA JUGA: Pengeroyok Ade Armando Ini Ditangkap di Depok, Perannya Ternyata

Menurut Kasat Polairud Polres Sukabumi AKP Tenda Sukendar, mayat pria berusia sekitar 30 tahun itu ditemukan warga menggantung di sebuah perahu bagan.

"Tim Inafis Polres Sukabumi sudah melakukan identifikasi di lokasi penemuan jenazah untuk mengungkap penyebab kematian korban," kata AKP Tenda Sukendar.

BACA JUGA: Pengacara Ade Armando Singgung Mak-Mak Provokator, Siapa Dia?

Hasil penyelidikan sementara, YM merupakan warga Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi.

Saat ditemukan, korban menggunakan kaus lengan pendek dan celana jin panjang warna biru.

BACA JUGA: Ada Mayat Perempuan Mengapung di Sekitar Pelabuhan Talangduku, Warga Sontak Geger

Selain itu, pada bagian leher korban ditemukan seutas tambang plastik berwarna biru.

Penemuan mayat menggantung di perahu itu awalnya ditemukan warga yang hendak ke pantai.

Setelah dilaporkan kepada polisi, jasad pria itu dievakuasi ke ke RSUD Palabuhanratu.

Menurut AKP Tenda, jasad korban hingga kini masih berada di rumah sakit untuk dilakukan visum et repertum guna mengungkap penyebab kematian korban.

Pihaknya belum bisa menyebutkan secara pasti apakah YM merupakan korban kejahatan atau tewas bunuh diri. (ant/fat/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler