Pengembang Properti Incar Area di Sekitar LRT

Kamis, 19 Oktober 2017 – 01:40 WIB
Ilustrasi pembangunan LRT. Foto: Indopos/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pengembang properti berlomba-lomba mengincar daerah baru seiring pesatnya perkembangan hunian di daerah penyangga Jakarta.

Secara khusus, pengembang mengincar daerah yang dilewati angkutan massal seperti light rail transit (LRT).

BACA JUGA: Gandeng Alumni Undip, BTN Bangun Apartemen Harga Rp 340 Juta

Kawasan baru dengan konsep new home, new city, new shopping destination makin menjadi tren.

Salah satu pengembang yang melakukannya adalah Podomoro Golf View.

BACA JUGA: Jababeka Luncurkan Hunian Ideal Bagi Ekspatriat Jepang

Anak usaha Podomoro Golf Land, PT Graha Tunas Selaras, melakukan prosesi tutup atap atau topping off Tower Balsa.

Ini merupakan menara kedua dari rencana 25 menara di atas lahan seluas hampir 60 hektare yang akan dibangun secara bertahap.

BACA JUGA: Astra Modern Land Bangun Hunian Unik di Tepi Danau

“Prosesi ini menunjukkan komitmen kami terhadap para pemangku kepentingan atau stakeholder serta dalam memenuhi kebutuhan hunian dengan harga terjangkau,” kata Direktur Utama PT Agung Podomoro Land Cosmas Batubara, beberapa waktu yang lalu.

Hunian terpadu yang terdiri dari 37 ribu unit apartemen itu berada di kawasan hijau alami.

Hunian itu memiliki 360 derajat golf view karena dikelilingi tiga lapangan golf.

Yaitu, Jagorawi Golf and Country Club, Emeralda Golf Club, dan Riverside Golf Club.

Sebagai perusahaan yang memiliki komitmen tinggi terhadap lingkungan, pengembang mengalokasikan sekitar 40 persen lahannya untuk kawasan terbuka hijau. (vit)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kesempatan Emas Pilih Properti dalam Pameran di Sency


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler