Pengguna Transportasi Udara Diprediksi Bakal Naik Paling Tinggi Selama Arus Mudik

Kamis, 25 Mei 2017 – 15:44 WIB
Ilustrasi. Penumpang di bandara sedang menunggu pesawat tiba. Foto Yessy Artada/jpnn.com

jpnn.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memprediksi kenaikan jumlah pemudik pada masa angkutan Lebaran 2017.

Untuk tahun ini kenaikan jumlah penumpang yang paling tinggi terjadi di sektor perhubungan udara yaitu sebanyak 9 persen.

BACA JUGA: 4 Lokasi ini Butuh Penanganan Lebih Intensif

"Untuk darat naik 4 persen, kereta api naik 5 persen dan laut stagnan," ujar Budi dalam siaran persnya, Kamis (25/5).

Mantan dirut AP II ini memprediksi puncak arus mudik akan terjadi pada 23 dan 24 Juni 2017.

BACA JUGA: Jasa Marga Siap Hadapi Arus Mudik

Untuk memonitor setiap pergerakan pada masa Angkutan Lebaran 2017, akan diselenggarakan Posko Terpadu Angkutan Lebaran 2017 di Ruang Nanggala Kementerian Perhubungan dan di Kantor Korlantas Polri.

Sementara, Kakorlantas Polri Royke Lumowa menyatakan akan menerjunkan sebanyak 100 ribu personil untuk mengatur lalu lintas selama masa mudik.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Menteri Budi Konsisten Terapkan Good Governance

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Saran Komisi V untuk Persiapan Arus Mudik


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler