Pengumuman dari Pelatih Bikin Senang Pemain Persib

Sabtu, 17 Juni 2017 – 22:32 WIB
Djadjang Nurdjaman. Foto: dok/JPG

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman sudah mengumumkan akan meliburkan tim setelah tampil melawan Barito Putera di Banjarmasin, Minggu (18/6) malam. Mereka mengambil jatah libur lebih panjang dibanding tim lain untuk merayakan hari raya Idulfitri tahun ini.

Djadjang memberikan jatah libur Lebaran kepada para pemainnya selama 10 hari. Itu berarti, Persib baru kembali berlatih pada 30 Juni mendatang. Waktu tersebut tentu berbeda dengan yang diberikan klub lain, yang rata-rata sudah berlatih kembali antara 28 dan 29 Juni.

BACA JUGA: Djanur Cerita Banyak Bobotoh Datang ke Rumahnya Sambil Menangis

Walaupun diliburkan, bukan berarti pemain bisa seenaknya sendiri selama di rumah. Djadjang memastikan, sudah menyiapkan program untuk setiap pemain di rumah masing-masing agar kondisinya tak terlalu turun sekembalinya ke tim.

"Para pemain memiliki tanggung jawab bagaimana menjaga kondisinya agar tetap di level terbaik. Saya tidak mau pemain drop, karena lupa jaga kondisi selama liburan, mereka justru harus tetap latihan dan diatur sendiri waktunya yang terpenting kondisi tak dop," katanya, saat dihubungi Sabtu (17/6) sore.

BACA JUGA: Ini Jadwal Uji Coba Persib

Saat ini, skuat Persib Bandung sedang bersiap menjalani official training atau uji lapangan di stadion 17 Mei Banjarmasin. Usai bertanding Minggu (18/6) malam, mereka dijadwalkan langsung kembali ke Bandung pada keesokan harinya.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Zulham Tak Lagi Bersama Persib untuk Musim 2017

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Asing Dua Lokal Belum Datang


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler