Penilaian Shin Tae Yong Seusai Timnas Indonesia U-19 Imbang Lawan Gimcheon

Selasa, 05 April 2022 – 19:58 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong. Foto: (Media PSSI)

jpnn.com, DAEGU - Timnas Indonesia U-19 bermain imbang 2-2 kontra klub lokal Korea Selatan, Gimcheon Sangmu FC U-18, di Auxiliary Mini Stadium, Daegu, Selasa, (5/4).

Seusai laga, Manajer Pelatih Shin Tae Yong tetap menyanjung anak asuhnya meski mereka gagal menang.

BACA JUGA: 3 Bintang Liverpool yang Bisa Hancurkan Benfica, Nomor 2 Baru Sembuh dari Cedera

"Saya menilai performa pemain hari ini sangat positif. Mereka semakin baik dan bakal lebih baik lagi ke depannya," kata coach Shin di situs PSSI.

Garuda Nusantara sejatinya sempat dua kali unggul saat kedudukan 1-0 dan 2-1, tetapi Gimcheon yang bermain tanpa kenal lelah selalu bisa menyamakan kedudukan.

BACA JUGA: Indonesia U-19 vs Gimcheon U-18 Imbang 2-2, Ini Catatan Golnya

Walaupun hanya meraih hasil imbang, Shin Tae Yong menganggap para pemainnya telah menunjukkan perlawanan spartan di atas lapangan. Karena itu, dia tetap mengapresasi perjuangan pemain Timnas U-19.

"Saya apresiasi untuk kerja keras dari semua pemain," imbuh pelatih asal Korsel tersebut.

BACA JUGA: Benfica vs Liverpool: Estadio da Luz tak Bersahabat Bagi The Reds, Nih Buktinya

Dalam masa pemusatan latihan atau training camp (TC) di Negeri Ginseng tersebut, Shin Tae Yong memang terus menggembleng Skuad Garuda Nusantara.

Bukan hanya dari segi fisik, mental dan pengalaman bertandingan juga ditingkatkan sehingga banyak uji coba digelar.

Ini merupakan uji coba kelima Timnas Indonesia U-19. Dalam beberapa laga sebelumnya, Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan kalah 1-5 kontra Yeungnam University, 0-7 kontra Korea Selatan U-19, kemudian menang 2-1 atas Daegu University dan kalah 1-5 atas Korea Selatan U-19.

Selanjutnya, Timnas U-19 akan beruji coba kembali pada Rabu (6/4) menghadapi Pohang U-18. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ditahan imbang Bologna, AC Milan Gagal Perlebar Jarak dengan Napoli


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler