jpnn.com - Janji Harley Davidson untuk lebih masif di negara berkembang dengan memanfaatkan pengembangan motor kecil berkapasitas 338 cc kian terang. Perusahaan asal Milwaukee ini mengumumkan bersiap masuk ke pasar pada 2020 dengan tujuan pertama ke Tiongkok.
"Kami senang dengan kesempatan ini untuk membangun lebih banyak pengendara Harley di Cina, salah satu pasar sepeda motor terbesar di dunia, dengan menciptakan jalur baru untuk merek kami," kata President and Chief Executive Officer, Harley-Davidson, Matt Levatich.
BACA JUGA: Donald Trump Geram Atas Perlakuan India ke Harley Davidson
BACA JUGA: Donald Trump Geram Atas Perlakuan India ke Harley Davidson
Terkait basis produksi motor kecil Harley Davidson sendiri masih simpang siur. Motorcyclenews.com melaporkan, bahwa Harley Davidson akan masih memanfaatkan kemitraan mereka di India.
Sementara itu, kabar lain bahwa Harley Davidson sudah memeprsiapkan pabrik untuk motor kecil baru mereka itu di Pabrik QianJiang Motorcycle.
BACA JUGA: Harley Davidson Siapkan Motor 250 Cc untuk Pasar Asia
QianJiang merupakan bagian dari Geely Group yang juga menaungi Benelli.
Pasar Cina memang digadang akan menjadi pintu pertama sebelum Harley Davidson, melebarkan penyebarannya ke beberapa negara Asia, termasuk Indonesia.
BACA JUGA: Gila! 4 Motor Paling Mahal di Dunia
Rumor lainnya, Harley Davidson berkapasitas 338 cc kemungkinan akan berbagi teknologi dengan Benelli 302S. Komponen yang akan digunakan yakni gabungan dari mesin 300 cc dan 500 cc untuk menghasilkan mesin 338 cc khusus untuk Harley-Davidson yang baru. (mg8/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tora Sudiro Mengaku Utamakan Keluarga Dibanding Hobi Motor
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha