Penjelasan Ahmad Dhani soal Kolom Komentar YouTube Miliknya Non-Aktif

Kamis, 14 Mei 2020 – 16:28 WIB
Ahmad Dhani. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ahmad Dhani mengaku tidak tahu kenapa kolom komentar akun YouTube miliknya mati alias non-aktif.

Hal tersebut disampaikan pentolan Dewa 19 itu saat berbincang dalam dalam akun YouTube Luna Maya.

BACA JUGA: Sindir Ahmad Dhani Soal Bayaran, Jerinx SID: Butuh Duit Banget ya Mas?  

Dalam video tersebut, Luna Maya bertanya kepada Ahmad Dhani yang belakangan terlibat adu argumen dengan Jerinx SID.

"Pakde, kenapa komen di Youtube enggak bisa? Bukan pakde yang off-in?," tanya Luna Maya, Kamis (14/5).

BACA JUGA: Jerinx SID Beber Percakapannya dengan Ahmad Dhani, Begini Isinya

Ahmad Dhani memastikan bukan dirinya yang mematikan kolom komentar di akun YouTube miliknya.

"Saya enggak tahu. Bukan (dimatikan)," beber Ahmad Dhani.

BACA JUGA: Mulan Jameela Khawatir Ahmad Dhani Masuk Penjara Lagi

Suami Mulan Jameela itu heran dan masih mencari tahu penyebab kolom komentar di akun YouTube miliknya tidak bisa diakses. Dia bahkan ingin kolom komentar bisa digunakan.

"Semua video (kolom komentar tidak bisa), konten politik pun ditutup. Apa kita harus kirim surat ke YouTube? Kami bingung juga, kenapa gitu. Tolong dicek kenapa kolom komentar saya ditutup, saya maunya dibuka," imbuh Ahmad Dhani. (mg3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler