jpnn.com - JAKARTA - Saepudin Mali (64) dengan sabar menahan sakit di dadanya. Kecelakaan yang dialaminya saat menumpangi bus Karunia Bakti bernomor polisi (nopol) Z 7853 D terjadi begitu cepat.
Saepudin selamat dari kecelakaan ini bersama dengan 26 orang lainnya yang terluka. Sementara empat lainnya dinyatakan tewas. Mereka adalah sopir bus Endang, penumpang bus Kandar, sopir truk Fuso Wasjan, dan balita bernama Nisa.
BACA JUGA: 4 Tewas dan Puluhan Terluka di Tol Jagorawi
Kepada Radar Bogor (Grup JPNN.com), Saepuddin menceritakan betapada dahsyatnya kecelakaan bus Karunia Bakti yang melibatkan truk fuso bernopol B 9785 TF, serta sebuah Mitsubishi Pajero Sport warna hitam bernopol B 1380 EJA. Kecelakaan maut di ruas tol Jagorawi, tepatnya di kilometer 26.500, sekitar pukul 11:30, Jumat (19/9) menyebabkan penumpang terlempar keluar dari bus.
“Waktu kejadian saya langsung tersadar, tiba-tiba melihat orang di dalam bus terlempar keluar. Saya juga cuma melihat kaca jendela di samping saya terus berputar,” kata Saepudin. (rpa4/awa/jpnn)
BACA JUGA: Maling Motor Tewas Dihakimi Massa
BACA JUGA: Gudang Arsip Terbakar, Dokumen ESDM Aman
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gudang Arsip di Kementerian ESDM Terbakar
Redaktur : Tim Redaksi