Penyaluran BBM dan LPG Kalimantan Aman Selama Nataru

Rabu, 09 Januari 2019 – 23:01 WIB
Bahan bakar minyak (BBM) yang disiapkan Pertamina. Foto dok Humas Pertamina

jpnn.com, KALIMANTAN BARAT - PT Pertamina Marketing Operation Region VI Kalimantan menutup posko satgas Natal 2018 dan Tahun Baru 2019.

Region Manager Comm. & CSR Kalimantan, Yudi Nugraha, mengatakan satgas Pertamina untuk natal dan tahun baru 2019 dinyatakan berlangsung lancar dan aman karena telah memiliki kesiapan sarana 497 unit mobil tanki non regular dan 1.123 awak mobil tangki.

BACA JUGA: Selama Nataru Penumpang Pelni Naik 19,8 Persen

"Pertamina MOR VI mencatat, selama periode satgas nataru, penyaluran BBM jenis gasoline (premium, pertalite dan pertamax series) mengalami peningkatan total sebesar 3 persen yaitu dari rata-rata normal sebesar 6.758 KL menjadi 6.948 KL," jelas dia.

Sedangkan untuk produk Gasoil (biosolar dan dex series) mengalami penurunan sebesar 13% yaitu dari rata-rata harian normal sebesar 2.989 kiloliter menjadi 2.587 Kiloliter.

BACA JUGA: Trafik Penumpang Turun Selama Libur Nataru, ini Penyebabnya

Terkait penyaluran seluruh LPG, selama masa Satgas ini tercatat rata-rata penyaluran LPG Subisidi dan nonsubsidi sebesar 1.467 MT/hari jumlah ini naik 1 persen dibandingkan rata-rata penyaluran harian normal sebesar 1.455 MT/hari.

Selama masa satgas nataru telah disiagakan pangkalan LPG PSO (Public Service Obligation) sebanyak 822 pangkalan dan Non PSO 263 sub agen.

BACA JUGA: Libur Nataru, Angkasa Pura I Layani 4,6 Juta Penumpang

Konsumsi rata-rata harian avtur untuk bahan bakar pesawat mengalami penurunan 7 persen selama masa satgas sebesar 667 KL dari rata-rata harian normal yaitu 772 KL.

Hal ini dikarenakan jumlah penerbangan selama masa Natal dan Tahun Baru tahun ini masih normal dan cenderung menghabiskan waktu liburnya di pulau Jawa.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Musim Liburan Nataru di Jogja, Kusir Andong Ikut Panen


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler