jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Aurel Hermansyah mengenang momen pertama kali ia positif terinfeksi covid-19.
Salah satu yang jadi penyesalan Aurel yakni ia merupakan orang pertama yang menularkan corona ke anggota keluarga lainnya.
BACA JUGA: Sembuh dari Covid-19, Ashanty Gelar Pengajian
"Setelah PCR swab itu CT yang paling rendah adalah aku, yang mana kalau CT rendah dia yang menularkan pertama kali," kata Aurel Hermansyah dalam vlog Aurelie Hermansyah di YouTube, Senin (8/3).
Anak Anang Hermansyah itu merasa sangat bersalah telah menularkan covid-19 ke anggota keluarga.
BACA JUGA: Tya Ariestya Beber Alasan Rela Diet Ketat, Oh Ternyata
Hal yang membuat Aurel Hermansyah makin sedih yakni menularkan covid-19 ke Ashanty yang merawatnya saat sakit.
"Yang aku sesali banget ya Allah kenapa aku nularin ke bunda," beber calon istri Atta Halilintar itu.
BACA JUGA: Setelah Ditemukan, Amanda Manopo Malah Kesal kepada Arya Saloka
Aurel Hermansyah mengaku tidak kepikiran terpapar covid-19 saat sakit pertama kali.
Oleh sebab itu, Ashanty merawatnya serta memoleskan minyak kayu putih.
"Pas hari aku sakit, bunda balur minyak kayu putih, nemenin di kamar, kasih obat," tambah Aurel Hermansyah. (ded/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra