jpnn.com - KAMPAR - Kepolisian Resor (Polres) Kampar menggelar perayaan Natal Umat Kristiani Polri 2022, di Aula Anika Satyawada, markas Polres Kampar, Selasa (27/12).
Kegiatan ini dihadiri langsung Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo.
BACA JUGA: Sebegini Perhatiannya Ketua Bhayangkari Polres Kampar kepada Petugas Jaga Nataru
AKBP Didik mengatakan bahwa pilar utama dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan adalah kerukunan hidup antarumat beragama dalam kehidupan sosial masyarakat.
"Untuk itu, saya mengajak masing-masing pihak yang berbeda agama agar menyampingkan ego dan fanatisme agamanya," ujar Didik kepada JPNN.com Rabu (28/12).
BACA JUGA: Operasi Pekat, Polres Kampar Gerebek Judi Berkedok Gelanggang Permainan
Menurut dia, mengedepankan nilai-nilai agama dalam perspektif kehidupan bersosial masyarakat harus digalakkan.
Karena setiap agama memiliki nilai universal kemanusiaan cinta kasih kedamaian dan toleransi.
BACA JUGA: Pastikan Pendistribusian Konversi BBM ke BBG Aman, Polres Kampar Kerahkan Ratusan Personel
Kapolres juga mengajak untuk senantiasa bekerja sama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di tengah-tengah masyarakat.
"Apa yang menjadi tema dan subtema dalam perayaan Natal ini sesuai dengan tugas pokok Polri, yaitu sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat. Selamat Hari Natal, semoga Tuhan selalu menyertai kita semua," ujar Didik. (mcr36/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Rizki Ganda Marito