Perempat Final All England 2023: Wakil Indonesia Berguguran, Sisa Sebegini

Sabtu, 18 Maret 2023 – 07:37 WIB
Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati saat berlaga di babak perempat final All England 2023. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, BIRMINGHAM - Indonesia hanya mampu meloloskan tiga wakil ke babak semifinal turnamen bulu tangkis All England 2023.

Dalam laga yang digelar di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Jumat (17/3/2023), tiga wakil Indonesia yang lolos di antaranya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra), dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran).

BACA JUGA: Sedang Berlangsung, Link Live Streaming Perempat Final All England 2023, Ada Perang Saudara

Fajar/Rian melaju ke babak empat besar turnamen BWF Super 1000 itu seusai mengalahkan sesama rekan satu negaranya, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Juara Indonesia Masters 2022 itu menang dua gim langsung atas pasangan berakronim BakRi itu dengan skor 21-18, 21-13.

BACA JUGA: All England 2023: 2 Jago Indonesia Gugur di Perempat Final

Langkah Fajar/Rian juga diikuti ganda putra senior, Ahsan/Hendra.

Pasangan berjuluk The Daddies itu menembus babak semifinal seusai mengalahkan ganda putra China, Liu Yu Che/Ou Xuan Yi lewat pertarungan sengit 16-21, 21-19, 21-19.

BACA JUGA: All England 2023: Indonesia Amankan 1 Tiket Semifinal

Satu lagi wakil Indonesia yang lolos semifinal ialah pasangan Rehan/Lisa.

Juara Hylo Open 2022 itu di luar dugaan mampu melangkah jauh di All England 2023 seusai mengalahkan ganda campuran Jepang, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya dengan skor 21-19, 15-21, 21-19.

Sayang ada lima pebulu tangkis skuad Merah Putih yang gugur di babak perempat final.

Dari sektor tunggal, Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan pebulu tangkis Denmark, Anders Antonsen.

Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu takluk rubber game 14-21, 21-9, 17-21 dari juara Indonesia Masters 2020 tersebut.

Untuk sektor ganda putra selain Bagas/Fikri, langkah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga terhenti.

Juara Indonesia Masters 2023 itu harus mengakui keunggulan pasangan China, Liang Wei Keng/Wang Chang dengan skor 21-13, 19-21, 18-21.

Dari sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga tersisih.

Peraih medali emas SEA Games 2021 itu takluk dari ganda putri Korea, Baek Ha Na/Lee So Hee dengan skor 11-21, 21-14, 14-21.

Adapun satu lagi wakil Indonesia yang terhenti di babak perempat final ialah Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri).

Jorji -sapaan akrab Gregoria- takluk dari peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 asal China, Chen Yu Fei dengan skor ketat 22-24, 21-23.(bwf/mcr16/jpnn)

Hasil lengkap wakil Indonesia di babak perempat final All England 2023

Lapangan 1

  • Ganda campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs  Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang) 21-19, 15-21, 21-19
  • Ganda putri: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea) 11-21, 21-14, 14-21
  • Ganda putra: Liang Wei Keng/Wang Chang (China) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin 13-21, 21-19, 21-18
  • Tunggal putri: Chen Yu Fei (China) vs Gregoria Mariska Tunjung 24-22, 23-21
  • Ganda putra: Liu Yu Chen/Ou Xuan (China) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) 21-16, 19-21, 19-21
  • Tunggal putra: Anthony Sinisuka Ginting (3) vs Anders Antonsen (Denmark) 14-21, 21-9, 17-21

Lapangan 2

  • Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana 21-18, 21-13

Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler