Perempuan Spesialis Bobol Kos-kosan Dibekuk

Kamis, 07 Februari 2013 – 21:19 WIB
JAKARTA- Uci Warsini, perempuan berusia 24 tahun, akhirnya berhasil ditangkap petugas Polsek Metro Pancoran, Jakarta Selatan. Uci ditangkap lantaran membobol sebuah kos-kosan di Cikoko Barat III, No. 10 RT. 5/5, Pancoran, Jakarta Selatan saat pemilik kos sedang pergi.

Modus yang dia lakukan adalah dengan menyamar sebagai penghuni kos baru. Setelah mengintai beberapa lama, Uci kemudian membobol kamar tetangganya dengan cara memecah kaca kamar.
 
Kanit Reskrim Polsek Metro Pancoran, Jakarta Selatan, AKP Suroto menuturkan, tersangka awalnya datang dan menyatakan keinginannya untuk menyewa kos-kosan dengan pemilik kos. Setelah itu, dibayar uang muka oleh tersangka yang kemudian menempati indekos itu.

"Ibu kos percaya setelah dikasih DP (down payment), kemudian memberikan kunci kos kepada tersangka," ujar AKP Suroto, seperti yang dilansir Humas Mabes Polri melalui jejaring sosial, Kamis (7/2).

Setelah menempati kosan itu, tersangka kemudian mulai melancarkan aksinya dengan menunggu situasi kos sepi dan tidak dalam pengawasan pemilik kos.

"Dia melakukan aksinya dengan mencongkel dan memecah jendela yang ada, kemudian mengambil barang-barang seperti laptop dan handphone yang ditinggal pemilikinya di kamar," papar Suroto.
 
Para penghuni kosan yang merasa kehilangan kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Polisi setempat. Setelah melakukan penyelidikan, Uci berhasil ditangkap di kamar kosnya. Uci yang digrebekpun mengakui perbuatannya dan langsung ditangkap oleh petugas.

Tersangka, kata Suroto mengaku sudah dua kali melakukan aksi serupa. Namun Polisi tidak begitu saja mempercayai pengakuan Uci yang bertindak sendiri.

Petugas terus mengembangkan kasus ini, karena diduga ada orang lain yang membantu Uci dalam beraksi. "Sedang kita kembangkan karena diduga tidak melakukan sendiri", imbuhnya.
 
Kini, Uci harus mempertanggungjawabkan perbuatannya dengan mendekam di tahanan Mapolsek Metro Pancoran. Uci dijerat dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dua Bersaudara Kritis Dibacok Preman

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler