Perindo Bergerak Cepat Bantu Korban Kebakaran di Benhil

Rabu, 13 September 2017 – 23:16 WIB
Perindo. Foto: Net

jpnn.com, JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Perindo bergerak cepat meringankan beban warga korban kebakaran hebat yang melanda pemukiman padat di RT 15, RW 06 Kelurahan Bendungan Hilir, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (9/9) kemarin.

Lewat organisasi sayap Rescue Perindo, partai besutan Harry Tanoesoedibjo membagikan sejumlah kebutuhan. Selain itu juga menggelar bakti sosial dan berencana memberikan pelatihan untuk mengantisipasi kebakaran.

BACA JUGA: Pengin Maju Pilgub Sumut Lagi, Effendi Simbolon Incar Anak Buah Hary Tanoe

"Kami tengah merancang pelatihan pencegahan kebakaran melalui video. Nantinya akan distribusikan pada warga. Kami juga akan melakukan pelatihan langsung di masyarakat," ujar Ketua DPP Rescue Perindo Adin Denny saat menggelar bakti sosial Kelurahan Benhil, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (13/9).

Menurut Adin, pelatihan dan pembagian video mengantisipasi kebakaran dilakukan untuk mencegah dan meminimalisir korban materil dan korban jiwa saat terjadi kebakaran.

BACA JUGA: Perindo Dukung Petahana di Pilwako Makassar

Dalam kesempatan kali ini, Rescue Perindo juga memberikan bantuan berupa air mineral, makanan instan, selimut, serta pakaian. Adin berharap bantuan dapat dimanfaatkan oleh sejumlah warga.

Bantuan serupa juga diberikan oleh DPP Kartini Perindo. Sebanyak 250 paket beras masing masing seberat 2,5 kilogram dibagkan terhadap korban kebakaran di Pejompongan, yang terjadi beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Perindo Salurkan Ratusan Hewan Kurban Sambut Idul Adha

Seperti diketahui, angka kebakaran di Jakarta masih tinggi. Sepanjang 2016 lalu mencapai 1.139 kasus. Penyebabnya mayoritas akibat konsleting listrik.

"Jadi dalam pelatihan yang akan kami berikan, salah satunya mengatasi kejadian konsleting listrik, kompor meledak, hingga kebocoran gas," pungkas Adin.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cerita di Balik Gerobak Perindo


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler