jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi senior Nindy Ellesse meninggal dunia akibat kanker payudara pada Minggu (2/1) malam.
Saat ini, jenazah Nindy Ellesse disemayamkan di MRCCC Siloam Hospital, Semanggi, Jakarta Selatan.
BACA JUGA: Nindy Ellesse Meninggal, Chicha Koeswoyo: Rest In Peace, Good Soul
Adapun Nindy Ellesse merupakan penyanyi era 80-an dan memiliki beberapa album. Salah satunya album bertajuk Naluri Seorang Wanita (1986).
Penyanyi 54 tahun itu sempat membagikan perjalanan karier dia sebagai penyanyi melalui akunnya di Instagram. Berikut rangkumannya.
BACA JUGA: Sebelum Tutup Usia, Nindy Ellesse Berjuang Melawan Kanker Payudara Selama 3 Tahun
1. Vokal Grup
Nindy Ellesse ternyata sempat bergabung dengan kelompok remaja Tarang Karuna di kawasan Matraman, Jakarta Pusat, saat SMA.
Kala itu, pemain film Terang Bulan Di Tengah Hari bergabung ke dalam grup vokal dan berlatih menyanyi.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Cassandra Angelie Sudah 5 Kali, Kalina Enggak Kuat
Suaranya yang agak serak, berat dan mencapai nada tinggi membuatnya mendapat pujian dari teman-teman.
2. Ikut Lomba
Saat menjadi anggota vokal grup, istri Willem Frederik Laoh itu mulai mencoba berbagai perlombaan menyanyi. Dari tingkat kompleks hingga ke Provinsi DKI Jakarta.
Pada 1984, vokal grup Nindy dan teman-temannya pun menempati peringkat kedua dalam ajang Festival Vokal Grup.
3. Tampil Di Televisi
Tak berhenti di situ, Nindy pun mulai percaya diri dengan bakat menyanyi yang dia miliki. Perempuan tersebut lantas mencoba tampil di sebuah program di televisi.
Bukan cuma tampil bersama vokal grup, dia juga menjadi penyanyi solo. Siapa sangka perjuangannya berhasil. Setelah melewati prosedur panjang, Nindy akhirnya bisa tampil di televisi.
4. Buat Album
Pilihannya untuk tampil di televisi ternyata keputusan tepat, sebab produser mulai melirik Nindy Ellesse dan menawarkannya rekaman.
Dia pun langsung tanda tangan kontrak untuk lima album. Namun, saat itu dia tak mengetahui jangka waktu kontrak tersebut.
Pasalnya, sebagai penyanyi pendatang baru dia masih belum mengetahuinya. Akan tetapi dia tak menyesalinya dan menjadikannya pelajaran berharga.
5. Tak Punya Darah Seni
Nindy Ellesse mengaku tak memiliki darah seni dari orang tuanya, lho.
Kini, Nindy Ellesse telah beristirahat untuk selamanya. Karyanya akan selalu dikenang oleh para pencinta musiknya. (mcr7/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita