PERLASI Bakal Menggelar Kejurnas untuk Perebutkan Piala Menpora

Rabu, 16 Agustus 2023 – 14:20 WIB
Bermain layangan (Ilustrasi) Foto: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Pesatuan Layangan Aduan Seluruh Indonesia (PERLASI) kembali mengadakan kejuaraan tingkat nasional.

Kejurnas Perlasi kali ini bertajuk 'Turnamen Layangan Aduan Piala Menpora Kejurnas 2023', yang digelar di Lapangan Perlasi Rorotan, Jakarta Utara, mulai 17-20 Agustus 2023.

BACA JUGA: Mizzu X Sasa Berkolaborasi Hadirkan 2 Line Produk Makeup

Ketua Umum Perlasi Essa Muhamad menyatakan kejurnas merupakan pestanya para pemain layangan dari seluruh Indonesia.

“Indonesia telah menjadi barometer kejuaraan Layangan Aduan dunia, dan rencananya tahun 2024 kami akan menyelenggarakan kejuaraan dunia layangan aduan," ujar Essa.

BACA JUGA: Pupuk Indonesia Niaga Raih Penghargaan TJSL & CSR Award 2023

Peserta kejurnas sebanyak 256 peserta berasal dari berbagai kota di Indonesia, mulai dari DKI Jakarta, Banten, Jawa Tengah, Provinsi Sulawesi Utara, Sumatera serta Bali.

Kejurnas Perlasi ini bakal dibanjiri oleh ribuan penonton dan juga akan dimeriahkan dengan berbagai pameran produk dan Bazar dari UKM dan sponsor.

BACA JUGA: Temui Menpora Dito, Presiden Senam Internasional Minta Indonesia Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Artistik

Lokasi Kejuaraan di Lapangan Rorotan, Cilincing Jakarta Utara dipilih karena dianggap layak sebagai tempat untuk menerbangkan layangan, letaknya yang strategis, juga berada di wilayah Utara Jakarta yang dekat dengan laut yang banyak angin, sehingga ideal untuk kejuaraan layangan.

Kejurnas ini akan mengunakan sistem gugur dan selain memperebutkan piala menpora juga memperebutkan hadiah total sebesar Rp 160 juta yang terbagi dalam juara 1, 2, 3, 4 dan juara harapan 1-4.

Pembukaan Kejurnas digelar pada 18 Agustur 2023 dan akan dihadiri oleh Menpora Ario Bimo Nandito Ariotedjo dan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler