Perluas Pengembangan Virtual ATM, BTN Bersinergi dengan Jalin

Senin, 28 Maret 2022 – 22:10 WIB
PT Bank Tabungan Negara (BTN) bersama PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin) melakukan Kick Off Ceremony Roll Out Virtual ATM, untuk memperluas jangkauan nasabah. Foto dok Jalin

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (BTN) bersama PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin) melakukan Kick Off Ceremony Roll Out Virtual ATM, untuk memperluas jangkauan nasabah, serta menghadirkan kenyamanan dalam bertransaksi.

Konsep mengenai Virtual ATM ini diperkenalkan oleh Jalin sebagai salah satu digital roadmap untuk mendukung member perbankan, utamanya Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dalam menghadirkan pengelolaan jaringan ATM.

BACA JUGA: Olla Ramlan: Main Perempuan Saja Aku Enggak Terima, Apalagi Selingkuh

Direktur Utama Jalin Boyke Yurista menjelaskan virtual ATM bukan sebagai terminologi menggantikan peran mesin yang sudah ada, namun menekankan pada solusi penggunaan teknologi ATM.

“Teknologi virtualisasi menu ATM ini juga tetap memberikan kesempatan berkompetisi yang sehat diantara member dengan memperkaya fitur melalui sharing platform di mesin-mesin ATM serta secara bertahap akan diimplementasikan di mesin CDM dan CRM,” ujar Boyke.

BACA JUGA: Sambut Ramadan, JD.ID Banjir Diskon Lewat BI6 Anniversary Sale

Menilik data dari Bank Indonesia (BI), hingga Februari 2022 peredaran uang kartal mencatatkan nilai mencapai Rp 796,1 triliun.

Nilai tersebut dikontribusikan atas aktivitas kebutuhan uang kartal masyarakat ketika momentum long weekend pada akhir bulan tersebut.

BACA JUGA: Ajak Warga Pesanggrahan Jadi Juragan Lele, Sandiaga Uno: Kami Hadirkan Solusi

Adanya kebutuhan masyarakat untuk menggunakan uang kartal yang masih bertumbuh secara positif, menjadikan layanan Anjungan Tunai Mandiri (ATM) masih perlu dikembangkan lebih jauh.

“Kebutuhan masyarakat terhadap penggunaan uang kartal masih tinggi. Hal ini menjadi acuan kami untuk mengembangkan sistem dan layanan ATM BTN yang akan menerapkan teknologi terbaru dan standar keamanan terkini nantinya, sehingga mengakomodir kebutuhan masyarakat yang ingin bertransaksi, baik secara tunai dan nontunai,” ungkap Boyke.

Hal senada diungkapkan oleh Direktur IT dan Digital Bank BTN Andi Nirwoto.

Dengan personalisasi tampilan sesuai standar Bank BTN akan membuat nasabah semakin mudah menggunakan ATM yang dikelola oleh Jalin.

“Kami memastikan tampilan layar yang familiar dan ringkas sehingga nasabah dapat dengan mudah menggunakan ATM yang dikelola oleh Jalin,” jelas Andi.

Adanya kolaborasi ini, juga sejalan dengan upaya perseroan mengembangkan layanan dalam ekosistem digital BTN.

BTN merupakan member pengguna pertama dari modul Virtual ATM, yang ditawarkan oleh Jalin kepada seluruh member.

Layanan pengelolaan end-to-end yang diberikan oleh Jalin tentunya akan memberikan nilai efisiensi proses agar member dapat fokus mengembangkan layanan di sektor bisnis lain, yang berdampak pada kemudahan transaksi kepada nasabah.

“Kick Off ini diharapkan menjadi penanda serta komitmen bagi kedua belah pihak dalam mewujudkan langkah besar kami untuk menjadikan Jalin sebagai The National Digital Highway, yang menghubungkan masyarakat luas dengan ekosistem finansial maupun nonfinansial," seru Boyke.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler