Pernyataan Bima Sakti Seusai Timnas U-17 Kalah Lawan Klub Liga Jerman TSV Meerbusch

Kamis, 28 September 2023 – 22:01 WIB
Arsip foto - Pelatih Timnas U-17 Bima Sakti memberikan arahan kepada para pemain saat latihan di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (28/8/2023). ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/Spt/pri.

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas U-17 Indonesia Bima Sakti buka suara setelah Garuda Muda kalah tipis 0-1 dari klub akademi Bundesliga 2 atau kasta kedua Liga Jerman TSV Meerbusch U-17, Rabu.

Dia menilai permainan skuadnya pada laga uji coba perdana yang berlangsung di lapangan TSV Meerbusch e.V, itu mempunyai prospek yang bagus untuk berkembang ke depannya.

BACA JUGA: Timnas U-17 Indonesia Jajal Kekuatan Klub Jerman TSV Meerbusch Besok Malam

"Para pemain luar biasa, cara main baik. Meskipun harus adaptasi dahulu, secara umum kami punya prospek yang bagus. (Pemain) jangan down, jangan merenung. Ini semua proses yang harus dijalani. Pemain jangan terpengaruh dengan hasil ini, tatap terus (ke depan). Jangan fokus ke hal yang lain, mereka harus tetap bergerak maju, tetap berproses," kata Bima Sakti dilansir dari keterangan resmi, Kamis..

Bima Sakti memberikan apresiasi kepada pemain berposisi bek kir Mohamad Andre Pangestu, yang menunjukkan performa apik selama pertandingan.

BACA JUGA: Timnas U-17 Indonesia Fokus Mantapkan Penyelesaian Akhir

"Saya salut, Andre bermain bagus pada malam ini sebagai bek kiri," tutur Bima.

Dalam laga itu pertandingan berjalan sengit. Menit awal Indonesia memulai laga dengan pola permainan cepat. Hasilnya 10 menit pertama sudah ada empat peluang tercipta dari para pemain Indonesia. Salah satunya tendangan bebas dari Zidan yang dihalau kiper lawan.

BACA JUGA: Kesan Pemain Timnas U-17 Indonesia Setelah Melihat Stadion Klub Bundesliga

Arkhan Kaka sempat membuat peluang melalui sundulannya, namun masih melebar. 35 menit laga berlangsung, kedua tim masih kesulitan dalam membongkar pertahanan lawan. Skor 0-0 menutup babak pertama.

Di babak kedua tepatnya pada menit ke-42, memanfaatkan sepakan penalti TSV Meerbusch U-17 mampu unggul atas tim Garuda Muda 1-0. Skor 1-0 untuk keunggulan TSV Meerbusch U-17, menutup laga yang berlangsung dengan durasi 2x40 menit itu.

"Jangan pikirkan kekalahan ini, pemain harus tetap belajar untuk ke depannya. Fokus latihan lagi," ungkap Bima Sakti.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler