Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024: Indonesia Ranking 66

Selasa, 06 Agustus 2024 – 09:17 WIB
Gregoria Mariska Tunjung (kanan) menyumbang perunggu untuk Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Foto: Luis Tato/AFP

jpnn.com - PARIS - Sebanyak 70 negara dari 206 kontestan Olimpiade Paris 2024 sudah kebagian medali hingga hari ke-10 (dari 16 hari) pesta akbar olahraga empat tahunan itu, Senin (5/8).

Indonesia masuk dalam lis.

BACA JUGA: Voli Putra Olimpiade Paris 2024: Italia Vs Jepang Berakhir Sangat Dramatis

Dari 70 negara peraih medali Olimpiade Paris 2024, kontingen Indonesia berada di urutan ke-66 dengan perolehan satu perunggu, dari tunggal putri (bulu tangkis) Gregoria Mariska Tunjung.

Di antara negara-negara Asia Tenggara, Indonesia urutan ke-4 atau terakhir.

BACA JUGA: Duplantis Fantastis! Rekor Dunia Lompat Galah Pecah di Olimpiade Paris 2024

Peringkat pertama negara Asia Tenggara di klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 diduduki Filipina (ranking 22), lalu Thailand (54), dan Malaysia (62).

Hingga update perolehan medali Olimpiade Paris 2024, Selasa (6/8) pukul 08.54 WIB, Filipina sudah mendulang dua emas, keduanya dari senam artistik.

BACA JUGA: Big Match, Prancis vs Spanyol di Final Olimpiade Paris 2024

Kemudian, Thailand satu perak (bulu tangkis) dan Malaysia dua perunggu (keduanya dari bulu tangkis).

Di puncak klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024, Amerika Serikat unggul tipis dari China.

AS mendulang 21 emas, 30 perak, dan 28 perunggu.

Sementara itu, China, dengan 21 emas, 18 perak, dan 14 perunggu. (adk/jpnn/oly)

Top 10 Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024 (hingga Selasa, 6/8), pukul 08.54 WIB)
olympics


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler