Persebaya Gaet Mantan Penyerang Klub Raksasa Eropa

Jumat, 01 Februari 2019 – 14:42 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman dan asisten pelatih Bejo Sugiantoro. Foto: Satriowcs for Persebaya

jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya selangkah lagi berhasil mendapatkan tanda tangan mantan penyerang Celtic FC Amido Balde.

Sebelum diresmikan sebagai pemain Persebaya, Balde harus menjalani serangkaian tes.

BACA JUGA: Rahasia Pemain Baru Persebaya Cepat Kompak

“Hari ini akan dilakukan tes secara lengkap sehingga nanti bisa ditarik kesimpulan layak atau tidak seorang pemain bisa memperkuat Persebaya,” tutur Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman, Jumat (1/2).

Djanur, sapaan karib Djadjang, memiliki alasan kuat merekrut penyerang Tim Nasional Guinea-Bissau itu.

BACA JUGA: Eks Penjaga Gawang PSMS Medan Segera Merapat ke Persebaya

BACA JUGA: Elisa Basna Gabung Persebaya, Aroma Papua Kian Kuat

Menurut Djanur, Balde akan menginjak usia 28 tahun pada Mei 2019 memiliki kemampuan oke.

BACA JUGA: Persinga vs Persebaya Digelar di Bogor atau Surabaya

Selain itu, Balde juga sangat berpengalaman karena pernah memperkuat sejumlah klub di Portugal.

Beberapa klub yang pernah dibela Balde ialah Santa Clara, Vitoria Guimaraes, Maritimo, dan Tondela.

Selain itu, Balde juga pernah bermain untuk Celtic FC mulai 2013 hingga 2015.

“Saya melihat rekam jejaknya. Secara tubuh sangat atletis. Tingginya 193 cm. Badannya proporsional. Mudah-mudahan kemampuannya sesuai dengan harapan kami,” kata Djanur. (saf/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Elisa Basna Sempat Takut Gabung Persebaya


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler