Persebaya Kebanjiran Tawaran Pemain Asing, Djanur Masih Santai

Senin, 22 April 2019 – 01:18 WIB
Amido Balde (tengah) merayakan gol yang dicetaknya bersama Irfan Jaya dan Misbakus Solikin. Foto: Persebaya

jpnn.com, SURABAYA - Nama besar Persebaya Surabaya membuat para agen pemain asing berlomba-lomba menawarkan kliennya.

Saat ini Persebaya kebajiran tawaran menggunakan penggawa asing dari para agen pemain.

BACA JUGA: Kandang Persebaya Bikin PT LIB Terkesima

“Saya belum merespons,” kata Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman, Sabtu (20/4).

Pria yang karib disapa Djanur itu lebih memilih menunggu kepastian proses naturalisasi bek Otavio Dutra.

BACA JUGA: Alasan Persebaya Tidak Pasang Target Tinggi di Piala Indonesia 2018

BACA JUGA: Kandang Persebaya Bikin PT LIB Terkesima

 

BACA JUGA: Kondisi Terkini Achmad Jufriyanto di Persib

Jika Dutra sudah menjadi pemain lokal, keputusan baru akan dibuat.

“Kalau (proses naturalisasi Dutra) belum beres, belum bisa tambah pemain (asing),” terang pelatih asal Majalengka itu.

Jika menilik performa Green Force di ajang Piala Presiden 2019, ada beberapa posisi yang butuh penyegaran.

Pertama adalah di penjaga gawang. Dalam dua laga final Piala Presiden 2019, dua kiper Persebaya melakukan blunder.

Miswar Saputra pada leg pertama (9/4). Kemudian giliran Abdul Rohim yang melakukan hal serupa pada leg kedua (12/4).

Kemudian posisi gelandang bertahan. Memang sudah ada tiga pemain di posisi itu. Misbakus Solikin, Nelson Alom, dan M Hidayat.

Namun, kondisi dua nama terakhir tengah cedera. Praktis, hanya Misbakus yang tersisa di posisi gelandang jangkar.

Karena itu, mendatangkan satu pemain lagi di posisi gelandang bertahan sangat masuk akal.

Selain itu, posisi ujung tombak juga butuh pemain anyar. Sebab, sampai saat ini, hanya Amido Balde striker murni yang dimiliki Green Force.

Sejatinya, ada Osvaldo Haay yang pernah diplot sebagai ujung tombak. Namun, posisi aslinya adalah winger.

Masalahnya, dia akan sering absen lantaran masuk dalam skuad SEA Games 2019. Karena itu, sangat riskan jika hanya menggunakan satu striker saja sepanjang musim. (gus)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pelatih PSS Sleman Beber Kendala Terbesar Jelang Uji Coba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler