Persebaya vs Bhayangkara FC: Ingat, GBT Adalah Neraka!

Senin, 26 November 2018 – 10:13 WIB
Para pemain Persebaya Surabaya melakukan selebrasi. Foto: Satriowcs for Persebaya

jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya berambisi mengubur Bhayangkara FC pada pekan ke-32 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Senin (26/11).

Rendi Irwan dan kawan-kawan bertekad meneruskan catatan impresifnya ketika menjamu tim papan atas di GBT.

BACA JUGA: Borneo FC vs Persela: Mumpung Tamu Sedang Terguncang

Sebelumnya, Persebaya sukses menjadikan GBT neraka bagi Madura United, Persija Jakarta, dan PSM Makassar.

Laga malam ini juga spesial karena Bhayangkara FC dan Persebaya memiliki keterkaitan dalam sejarah.

BACA JUGA: Madura United vs PSIS: Saatnya Akhiri Catatan Buruk

Bhayangkara FC lahir dari tim yang muncul akibat dualisme Persebaya. Mereka serupa tapi tak sama. Ibarat saudara kembar tetapi beda rahim.

Sebelum menggunakan nama Bhayangkara FC, tim yang bermarkas di Stadion PTIK ini sempat memakai nama Persebaya, Persebaya United, Bonek FC, Surabaya United, dan Bhayangkara Surabaya United.

BACA JUGA: Ambisi Mario Gomez usai Persib Gagal Jadi Juara Liga 1 2018

Faktor sejarah itulah yang membuat Bonek sangat menanti-nanti pertandingan ini. Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman sadar akan kondisi tersebut. Dia hanya meminta pasukannya bermain tenang demi mengamankan tiga poin.

"Jangan karena kami sudah mengalahkan tim-tim papan atas sehingga kami lalai saat menghadapi Bhayangkara FC. Motivasi juga harus meningkat karena kompetisi hanya menyisakan tiga laga (termasuk lawan Bhayangkara FC)," kata Djanur, sapaan akrabnya.

Djanur menegaskan bahwa seluruh pemainnya bisa diturunkan di pertandingan ini. Tak terkecuali kapten tim Rendi Irwan Saputra. Namun, kemungkinan besar Rendi tidak akan dimainkan sebagai starter.

Posisi Rendi bisa digantikan oleh Fandi Eko Utomo atau Misbakhus Solikin. Sementara itu, OK John dapat dimaksimalkan sebagai jangkar.

Di sisi lain, M Syaifuddin kemungkinan besar masih akan dipercaya sebagai bek kanan menggantikan Abu Rizal Maulana.

"Kami akan bermain di kandang sendiri. Jadi tidak ada cerita lain, wajib tiga poin," kata bek asing Persebaya Otavio Dutra.

Jika berhasil memenangi pertandingan ini, Persebaya berpeluang menggeser Bali United dari peringkat enam.

Persebaya juga berkesempatan naik ke posisi lima dengan catatan Borneo FC kalah di tangan Persela Lamongan.

Sementara itu, Bhayangkara FC datang ke Surabaya dengan penuh percaya diri. Pasalnya, mereka sukses mempermalukan Madura United di Bangkalan pada pekan sebelumnya.

Selain itu, Bhayangkara FC punya rekor tandang yang sangat bagus. Dari total 16 pertandingan tandang, tujuh di antaranya berhasil dimenangi oleh skuad asuhan Simon McMenemy itu.

Sementara itu, sembilan partai lainnya berakhir dengan kekalahan. Bhayangkara FC belum pernah imbang di markas lawan.

McMenemy sesumbar timnya tidak akan terpengaruh dengan berbagai macam teror yang dilancarkan Bonek.

Sebab, Herman Dzumafo Epandi dan kolega sudah teruji untuk menghadapi tekanan dari pendukung tuan rumah.

"Kami akan mempersiapkan strategi untuk mendapatkan tiga poin. Kami tidak boleh kehilangan konsentrasi di pertandingan ini. Jika anak-anak mengikuti game plan, kami bisa mendapatkan poin di pertandingan nanti," terang pelatih asal Skotlandia itu. (saf/jpc/jpnn)

Rekor Pertemuan

11/07/18 Bhayangkara vs Persebaya: 3-3

 

5 Laga Kandang Terakhir Persebaya

Persebaya vs Mitra Kukar: 4-1

Persebaya vs Borneo: 0-2

Persebaya vs Madura United: 4-0

Persebaya vs Persija: 3-0

Persebaya vs PSM: 3-0

 

5 Laga Tandang Terakhir Bhayangkara FC

Persela vs Bhayangkara FC: 2-0

PS TIRA vs Bhayangkara FC: 2-0

Mitra Kukar vs Bhayangkara FC: 0-1

Borneo FC vs Bhayangkara FC: 3-0

Madura United vs Bhayangkara FC: 1-2

 

Perkiraan Susunan Pemain

Persebaya Surabaya: Miswar Saputra, Otavio Dutra, Fandry Imbiri, M. Syaifuddin, Ruben Sanadi, OK John, Misbakhus Solikin, Fandi Eko Utomo, Oktafianus Fernando, Osvaldo Haay, David da Silva

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

 

Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho, Jajang Mulyana, Nurhidayat, Alsan Sanda, Dany Saputra, Lee Yoo-joon, Wahyu Subo Seto, Adam Alis, Vendry Mofu, Paulo Sergio, Herman Dzumafo Epandi

Pelatih: Simon McMenemy

 

Prediksi:

Persebaya Menang: 50%

Bhayangkara FC Menang: 30 %

Imbang: 20%

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sriwijaya FC Vs Mitra Kukar: Ketat Sampai Akhir


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler