Persebaya vs Persib: Sahabat di Luar, Rival di Dalam

Rabu, 25 Juli 2018 – 01:17 WIB
Bonek mendukung Persebaya Surabaya. Foto: Dika Kawengian/Jawa Pos/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Laga Persebaya Surabaya kontra Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 2018 menjadi partai yang paling ditunggu suporter kedua tim.

Sebab, selama ini Bonek dan Bobotoh memang memiliki hubungan yang sangat baik.

BACA JUGA: Persebaya vs Persib: Green Force Minim Winger

Tiket laga yang akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (26/7), itu juga sudah sold out.

Aroma persahabatan juga terpancar kuat karena Bonek siap menyambut Bobotoh dengan kehangatan.

BACA JUGA: Resmi Kontrak Eks Kiper Persib, Persija Beri Target Tinggi

Namun, aroma persahabatan itu akan berubah menjadi persaingan sengit di dalam lapangan.

Sebab, Persebaya dan Persib sama-sama mengincar kemenangan dalam laga itu.

BACA JUGA: Kapten Kena Kartu Merah, Persebaya Dihajar PSIS di Magelang

Persebaya membutuhkan kemenangan untuk merangsek ke papan tengah.

Saat ini Persebaya masih berada di posisi ke-13 karena baru mengemas 22 poin.

Sementara itu, Persib mengincar kemenangan demi menjadi juara paruh musim.

Tim berjuluk Maung Bandung itu saat ini mengoleksi 26 poin dari 16 pertandingan.

Kalau menang, Persib akan menyalip Barito Putera yang saat ini ada di puncak klasemen dengan perolehan 28 angka.

Namun, Persib akan kehilangan empat pemain dalam laga nanti.

Salah satunya adalah bomber asal Argentina Jonathan Bauman yang terkena akumulasi kartu kuning.

Tiga pemain lain yang tidak bisa berlaga adalah Febri Hariyadi, Patrich Wanggai, dan Muchamad Wildan Ramdani.

"Pemain yang tidak bisa bermain dan sudah berada di sini semua bertipe menyerang. Jadi, dia (Muchlis) bisa mengisi kekurangan di posisi tersebut," ujar pelatih Persib Mario Gomez sebagaimana dilansir laman resmi klub, Selasa (24/7). (adw/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSIS vs Persebaya: Jangan Cuma Ganas, Tetapi Harus Cerdas


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler