Persebaya vs Persija: Tuntutan Menang Meski Pincang

Minggu, 04 November 2018 – 02:04 WIB
Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco. Foto: Persija

jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta akan tampil pincang saat bentrok pada pekan ke-29 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (4/11).

Persebaya kehilangan beberapa pemain bintang seperti David da Silva, Robertino Pugliara, dan Irfan Jaya.

BACA JUGA: Mengintip Ketatnya Pengamanan Laga Persebaya vs Persija

Sementara itu, Persija juga tidak bisa memainkan beberapa penggawa andalannya.

Salah satunya adalah kapten Ismed Sofyan yang masih mengalami cedera engkel kiri.

BACA JUGA: Eks Pemain Liverpool Ini Terpesona Keindahan Serui

Persija juga tidak bisa menggunakan tenaga kiper Andritany Ardhiyasa dan winger Riko Simanjuntak  yang sama-sama harus membela timnas.

Meski demikian, pelatih Persija Stefano Cugurra mengaku tidak mempermasalahkan absennya beberapa pilar andalan.

BACA JUGA: Derby Indonesia Timur: Jadi Momentum Kebangkitan Persipura

"Kami sudah melakukan latihan dua hari di Jakarta. Saya pastikan 18 pemain yang saya bawa semuanya siap," ujar pria yang karib disapa Teco itu sebagaimana dilansir laman resmi Persebaya, Sabtu (3/11).

Persebaya dan Persija dituntut sama-sama meraih kemenangan karena memiliki ambisi berbeda.

Persija membutuhkan kemenangan untuk memperbesar peluang menjadi juara Liga 1.

Sementara itu, Persebaya juga wajib menang demi menghindari bayang-bayang jeratan degradasi.

Teco sendiri menilai laga melawan Persebaya tidak akan mudah bagi anak asuhnya.

“Persebaya juga punya pemain lokal yang bagus," kata Teco. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perseru Vs Mitra Kukar: Pantang Hilang Poin


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler