Persebaya vs PS Tira: Djanur Sampaikan Pesan Penting

Selasa, 11 September 2018 – 01:29 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman memimpin latihan. Foto: Ahmad Khusaini/Jawa Pos/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman meminta anak asuhnya tidak meremehkan PS Tira pada laga lanjutan Liga 1 2018.

Persebaya sendiri akan menjamu PS Tira di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Selasa (11/9).

BACA JUGA: Rekor Djanur vs Nilmaizar Jelang Persebaya Kontra PS Tira

“PS Tira lawan yang cukup tangguh. Jangan lihat posisi meski mereka di bawah. Saya sampaikan bahwa tidak ada satu pun tim Liga 1 yang bisa dianggap enteng,” kata pria yang karib disapa Djanur itu, Senin (10/9).

Dia menambahkan, para pemain Persebaya harus tetap mewaspadai permainan PS Tira.

BACA JUGA: Persebaya vs PS Tira: Djanur Enggan Meremehkan

“Apalagi mereka mengalahkan Persipura pada pertandingan terakhirnya. Itu tanda mereka patut diwaspadai,” imbuh Djanur.

Djanur juga mewanti-wanti timnya untuk tidak terlena meskipun mereka pernah mengalahkan PS Tira pada pertemuan pertama.

BACA JUGA: Persebaya vs PS Tira: Pesan Khusus dari Djadjang Nurdjaman

“Kami tidak boleh terlalu overconfidence meski menang 4-1 pada putaran pertama,” tegas eks pelatih PSMS Medan itu. (saf/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya vs PS Tira: Da Silva Singkirkan Ambisi Pribadi


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler