jpnn.com - JAYAPURA - Persela Lamongan gagal memenuhi ambisi mencuri poin dari kandang Persipura Jayapura dalam lanjutan ISC A.
Alih-alih mendapat poin dari Mutiara Hitam, Persela harus hancur lebur dibantai 5-0 di Stadion Mandala Jayapura, Sabtu (1/10) sore.
BACA JUGA: Persela Kebobolan di Awal Babak Kedua
Laskar Joko Tingkir sejatinya tampil menjanjikan pada 45 menit babak pertama.
Namun, pada babak kedua, Persipura mengubah strategi dan mencoba memanfaatkan kelengahan lini belakang Persela.
BACA JUGA: Lawan sedang Terpuruk, Persiba Optimis Curi Poin Penuh
Berawal dari gol Feri Pahabol pada menit ke-49, Persipura bisa melanjutkan hingga pesta gol.
Gol kedua dicetak oleh Edward Wilson menit ke-59. Pahabol mencetak gol keduanya menit ke-64.
BACA JUGA: Persib Unggul di Lima Pertemuan Terakhir
Boaz Salossa mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-74 dan Riky Kayame menutup pesta gol pada menit ke-80.
Hasil ini membuat Persela semakin terjerembab di dasar klasemen. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Flores sudah Kembali ke Top Performa
Redaktur : Tim Redaksi