Persela Puasa Menang, Pelatih Sampai Bingung

Jumat, 28 Januari 2022 – 15:42 WIB
Para pemain Persela Lamongan saat berlaga di Liga 1 2021/22. Foto: Liga Indonesia Baru.

jpnn.com, BALI - Puasa kemenangan Persela Lamongan berlanjut di pekan ke-21 Liga 1 2021/22.

Laskar Joko Tingkir hanya bermain imbang 2-2 melawan tim juru kunci, Persiraja Banda Aceh, di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (27/1).

BACA JUGA: Tegas, Andritany Ardhiyasa Sebut Persija Tidak Baik-Baik Saja, Ini Biang Keroknya

Pelatih Persela Jafri Sastra mengaku kecewa dengan hasil ini.

Dia bingung melihat anak asuhannya tidak bisa mempertahankan dua kali keunggulan dari Persiraja.

BACA JUGA: Misteri Menghilangnya Riko Simanjuntak Terjawab, Mohon Doanya

"Kami banyak membuat kesalahan. Hasil minor ini adalah risiko bagi kami. Dua kali kami unggul, yaitu di babak pertama dan kedua," kata mantan pelatih Semen Padang itu di situs PT. LIB.

"Banyak kekurangan dari tim kami. Artinya, kami dua kali tidak bisa menjaga keunggulan hingga laga usai," imbahnya.

BACA JUGA: Dedik Setiawan Seret Gol di Timnas Indonesia, Ini Respons Mengejutkan Shin Tae Yong

Hasil imbang ini membuat Persela belum beranjak dari zona degradasi Liga 1 2021/22.

Gian Zola dan kawan-kawan masih berada di peringkat ke-16 karena baru mengumpulkan 17 poin dari 21 laga, hasil dari tiga kali menang, delapan seri, dan 10 kalah.

Tercatat, terakhir kali Persela mendulang tiga poin terjadi pada 25 Oktober 2021 saat menang 1-0 atas Persik Kediri. 

Setelah itu, mereka melalui 12 laga tanpa kemenangan, dengan perincian enam kali seri dan enam kali kalah.(mcr15/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler