Persela vs Madura United: Awas, Tamu Punya Rekor Ganas

Jumat, 17 Mei 2019 – 01:42 WIB
Para pemain Madura United melakukan selebrasi. Foto: Madura United

jpnn.com, MADURA - Madura United mengusung ambisi besar menjelang laga melawan Persela Lamongan pada pekan pertama Liga 1 2019.

Tim berjuluk Laskar Sappe Kerab itu bertekad keluar lapangan dengan kepala tegak dalam laga di Stadion Surajaya, Jumat (17/5).

BACA JUGA: Gol Injury Time Bhayangkara FC Bikin Borneo FC Gagal Raup Tiga Poin

Madura United sendiri memiliki catatan yang manis saat bertandang ke markas Persela.

BACA JUGA: Madura United Gigit Jari Gara-Gara PSM Makassar

BACA JUGA: Tanpa Amido Balde, Persebaya Takluk 1-2 dari Bali United

Musim lalu mereka sukses menahan imbag tuan rumah 1-1. Pada babak delapan besar Piala Presiden 2018, Madura United menekuk Persela dengan skor 2-1.

Namun, kali ini ada perubahan pada komposisi tuan rumah. Saat ini Persela diperkuat tiga pemain asing anyar, yakni Rafael Gomes de Oliveira, Mawouna Amevor, dan Alex Goncalves.

BACA JUGA: Daftar Lengkap Skuat Persebaya Kontra Bali United

Pelatih Madura United Dejan Antonic mengakui masih belum tahu banyak tentang tiga pemain anyar Persela.

”Akan tetapi, saya pikir sistem dan permainan di lapangan tidak  terlalu berubah. Kami sudah baca dan analisis,” tutur Antonic.

Pelatih 50 tahun tersebut sangat optimistis bisa meraih poin perdana di kandang lawan.

”Semua sudah oke. Anak-anak sudah siap. Hanya Asep yang tidak ikut karena masih ada akumulasi kartu dari tahun kemarin,” ucap mantan pelatih Borneo FC tersebut. (nia)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Taklukkan Arema Bikin PSS Semakin Percaya Diri dan Termotivasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler