Persib Bandung Gaet Srdjan Lopicic, Sikap Bobotoh Terbelah

Jumat, 11 Januari 2019 – 01:53 WIB
Koreografi para Bobotoh pendukung Persib Bandung. Foto: Viking Persib Club

jpnn.com, BANDUNG - Keputusan Persib Bandung merekrut Srdjan Lopicic menimbulkan pro dan kontra di tengah para pendukungnya, Bobotoh.

Sikap Bobotoh terbelah. Ada yang menolak, ada pula yang menerima dengan legawa.

BACA JUGA: Tinggalkan Persib Bandung, Igbonefo Gabung Klub Thailand

Barisan Bobotoh yang menolak kedatangan Lopicic meluncurkan tanda pagar #TolakLopicic.

Bagi Bobotoh, Lopicic yang sudah menginjak usia 35 tahun dianggap terlalu sepuh.

BACA JUGA: Persib Bandung Tunjuk Direktur Teknik sebagai Pelatih Kepala

Namun, pandangan berbeda diungkapkan pelatih  Persib Miljan Radovic.

Pelatih asal Montenegro ini lebih melihat sisi kualitas pemain dibanding usianya.

BACA JUGA: Persib Umumkan Vizcarra-Lopicic Jadi Rekrutan Anyar

"Saya tidak suka kalau orang bicara tua atau muda di sepak bola. Tidak ada itu. Di sepak bola hanya ada pemain bagus atau pemain tidak bagus. Saya pikir dia (Lopicic) pemain bagus karena untuk formasi saya dia bagus," ucap Radovic, Rabu (9/1).

Radovic mencontohkan saat dirinya bergabung dengan Persib pada 2011 lalu.

Saat itu dia sudah menginjak usia 35 tahun. Namun, penampilannya kala itu tetap menawan.

Bahkan dia tempai menonjol sebagai spesialis tendangan bebas bagi Maung Bandung, julukan Persib.

"Dia pemain profesional. Saya tahu dia dari Montenegro. Fisik dia bagus dan punya bodi yang bagus. Di tes fisik tes dia punya nilai 25," kata Radovic. (adw/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dibuang Persib Bandung, Jonathan Bauman Gabung Klub Malaysia


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler