Persib Bandung Kangen Juara Liga

Senin, 11 Juni 2012 – 10:33 WIB
Suporter Bobotoh. Foto: Ramdhani/Radar Bandung/JPNN

BANDUNG - Tujuh belas tahun lamanya, Maung Bandung tidak pernah lagi mencicipi gelar juara, terakhir kali pasukan biru-biru ini menjuarai Liga Indonesia (Ligina) pertama tahun 1994/1995 usai menaklukan Petrokimia Putra dilaga Final yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta.

Sejak  itu, prestasi Persib kian meredup. Tak satu pun gelar juara yang berhasil direbut. Untuk mengembalikan Persib kepada masa kejayaannya, berbagai cara pun kerap dilakukan, mendatangkan sejumlah pemain bintang, hingga merekrut pelatih ternama baik lokal maupun asing pun kerap dilakukan. 

Kemarin, bertempat di Hotel Grand Serela Jalan Riau Bandung, sejumlah tokoh dan bobotoh menggelar diskusi bertemakan  “Diskusi Menyatukan Potensi Dalam Membangun Persib.” acara ini pun turut dihadiri mantan Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar, ketua Pengfrov PSSI Jabar versi KPSI Tony Aprilani dan mantan pemain Persib Risnandar Soendoro sebagai pembicara.

Dikatakan Umuh Umuh Muchtar, untuk mempersiapkan tim juara butuh proses dan persiapan yang sangat matang. Kegagalan ditahun-tahun sebelumnya dijadikan Manajemen sebagai cambuk untuk bangkit dari keterpurukan prestasi.

“Kita harus mempersiapkan tim sedari dini. Kegagalan kemarin menjadi cambuk bagi kita, terutama dalam hal perekrutan pelatih. Selian itu pun harus ada kerjasama di antara semua eleman untuk mewuudkan target tersebut,” ujarnya saat menyapaikan orasinya dalam acara diskusi, Minggu (10/6) sore.

Sementara  Ketua PSSI Pengprov Jabar  versi KPSI, Tony Aprilani mengungkapkan, jika Persib Bandung memiliki potensi luar biasa untuk menjadi jawara di Liga Indonesia. Dukungan supporter serta anggaran yang memadai dirasanya menjadi bekal berharga bagi Persib untuk bisa mewujudkan target tersebut.

“Dibandingkan dengan tim-tim lainnya, Persib merupakan tim yang cukup potensial. Dukungan bobotoh banyak, segi keuangan pun juga sehat. Tapi potensi ini belum termanfaatkan dengan baik. apalagi di Jawa Barat sendiri memiliki sejumlah bibit-bibit pemain yang pototensial, ini yang meski dimanfaatkan juga jika Persib ingin kembali juara,” tandasnya. (asp)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bandar Judi Unggulkan Benzema


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler