Persib Datangkan Mirko Livaja, Posisi Erick Terancam

Selasa, 07 Februari 2017 – 14:53 WIB
Erick Weeks Lewis. Foto: persib.co.id

jpnn.com - jpnn.com - Persib Bandung tak puas dengan performa Erick Weeks Lewis, gelandang asing asal Liberia.

Karena itu, mereka akhirnya mendatangkan pesaingnya di posisi yang sama untuk diseleksi juga dalam ajang Piala Presiden 2017.

BACA JUGA: Djanur Akui Finishing Timnya Masih Belum Oke

Gelandang itu didatangkan dari Kroasia, bernama Mirko Livaja. Terakhir, pemain tersebut adalah pemain klub HNK Sibenik, klub kasta kedua di liga Kroasia.

"Ya, benar ada pemain yang akan diseleksi lagi. Lihat saja nanti, rencana datang Minggu ini,"kata Djadjang saat dihubungi Selasa (7/2) siang.

BACA JUGA: Pelatih PSM: Gol Itu Seharusnya Tidak Terjadi

Dari mana dia memperoleh nama itu? Terang-terangan Djadjang menyebut sempat berkomunikasi dengan pencari bakat dari klub Inter Milan.

Dia kenal dengan sang pencari bakat, saat masih menjalani kursus kepelatihan di klub asal Italia tersebut.

BACA JUGA: Sementara, Persib vs PSM Sama Kuat

"Saat dihubungi, pemain itu pede dan siap ikut seleksi. Karena itu akan diberikan kesempatan kepadanya. Dicoba dulu dalam latihan, kemungkinan juga dimainkan dalam Piala Presiden, kami ingin lihat dia," terang Djadjang.

Pelatih berkumis itu berharap, dengan kedatangan pemain yang berposisi sama, Erick maupun Livaja akan saling menunjukkan kemampuan terbaik. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Djanur Hanya Lanjutkan Program Asistennya


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler