Persib Harus Juara!

Kamis, 06 November 2014 – 18:04 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Persib Bandung menyambut laga final ISL 2014 dengan kepercayan diri tinggi. Tim berjuluk Maung Bandung itu percaya diri bisa menekuk Persipura Jayapura di Stadion Jakabaring, Jumat (7/11).

Kemenangan akan mengakhiri paceklik juara Persib yang sudah berlangsung selama 19 tahun. Kali terakhir Persib menjuarai Liga Indonesia ialah pada musim 1994/1995 silam.

BACA JUGA: Persipura Target Rekor Hebat

“Target kami jelas. Persib musim ini harus juara. Motivasi pemain kami juga besar,” terang pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman sebagaimana dilansir laman resmi PT Liga Indonesia, Kamis (6/11).

Pelatih yang karib disapa Djanur itu juga tak mempermasalahkan partai final yang dilangsungkan di Palembang. Bagi Persib, bermain di manapun tetaplah harus bisa memetik kemenangan.

BACA JUGA: Sociedad Akui Ingin Kontrak Moyes

“Final di Palembang atau di mana pun tidak menjadi persoalan. Semangat pemain tetap tinggi dan ingin membawa pulang tropi,” tegas Djanur. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Legenda F1 Nilai Rosberg tak Punya Mental Juara

BACA ARTIKEL LAINNYA... Blanc Nilai PSG Layak Menang Telak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler