Persib Menang 3-0 Atas Bekasi City, Luis Milla Beri Catatan

Sabtu, 12 November 2022 – 21:39 WIB
Luis Milla (tengah). Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persib Bandung Luis Milla menyambut positif kemenangan 3-0 skuadnya atas FC Bekasi City.

Meski demikian, dia menilai kemenangan itu tak menjadi ukuran karena masih banyak kekurangan yang ditunjukkan timnya.

BACA JUGA: Persib Taklukkan FC Bekasi City 3-0, Beckham Putra Makin Matang

Persib menang 3-0 dari Bekasi City dalam laga bertajuk latihan bersama itu melalui gol yang dicetak Marc Klok via penalti menit ke-45 dan brace dari Beckham pada menit 81 dan 94.

"Ini pertandingan yang sangat penting untuk mengevaluasi pemain dan tim, untuk melihat sejauh mana perkembangan mereka di latihan," kata Luis Milla.

BACA JUGA: Marc Klok Puji Langkah Luis Milla Soal Internal Game Persib Bandung

Karena itu, pelatih asal Spanyol itu tak mementingkan berapa hasil akhir.

Baginya, yang terpenting adalah mengukur performa tim.

BACA JUGA: Kompetisi Belum Ada Kepastian, Luis Milla Beri Program Khusus untuk Persib Bandung

Dari pandanngannya, dengan materi berbeda pada babak pertama dan kedua, begitu terlihat perbedaannya.

"Saya melihat penampilan babak pertama dan kedua sedikit berbeda," ungkapnya.

Pada babak pertama, hanya satu gol yang bisa disarangkan Persib ke gawang Bekasi City.

Namun, dalam catatannya, transisi dari bertahan ke menyerang masih lambat. Demikian juga transisi dari menyerang ke bertahan.

"Pada babak kedua, saya lihat tim lebih positif. Mereka lebih banyak mengalirkan bola, baik dari switch play maupun dari umpan-umpan satu dua sentuhan," tuturnya.

Catatan lain dari Luis Milla ialah pergerakan cepat pemain untuk melakukan pressing dan berusaha secepat mungkin mengambil bola dari kaki lawan setelah sebelumnya sempat kehilangan.

"Ketika hilang bola, mereka juga melakukan instruksi kami. Ini semua jadi bahan evaluasi untuk selanjutnya," tutur Luis Milla. (dkk/jpnn)


Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler