Persiba Kalah, Wanderley Putuskan Mundur dari Kursi Pelatih

Jumat, 06 Juli 2018 – 19:02 WIB
Wanderley Junior. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, BALIKPAPAN - Persiba Balikpapan kembali gagal mengamankan poin penuh saat tampil di hadapan publik sendiri, dalam lanjutan Liga 2 2018.

Beruang Madu dipaksa mengakui keunggulan sang tamu PSS Sleman dengan skor mencolok 1-4 di Stadion Batakan, Kamis (5/7).

BACA JUGA: PSS Sleman Permalukan Persiba di Hadapan Pendukungnya

Empat gol Elang Jawa, julukan PSS Sleman masing-masing dicetak oleh Muhammad Bagus (6), Rifal Lastori (35) dan dua gol Slamet Budiyono (59, 67).

Sementara satu-satunya gol balasan tuan rumah diperkecil oleh Siswanto pada menit 27.

BACA JUGA: Persiba Siapkan Senjata Ampuhnya untuk Bobol Gawang Lawan

Kekalahan ini menambah panjang catatan minor Persiba musim ini. Dari enam partai yang sudah dilakoni, Bryan Cesar cs sudah empat kali menelan kekalahan.

Hasil ini juga membuat tim kebanggaan masyarakat Kota Beriman tertahan di papan bawah dengan koleksi empat poin.

BACA JUGA: Persiba vs PSS Sleman: Momen Bangkit Beruang Madu

Kekalahan ke empat ini juga membuat pelatih Persiba Wanderley Junior memutuskan mundur dari jabatan pelatih kepala.

“Saya akui ini semua tanggung jawab saya, apa yang terjadi sepenuhnya salah saya,” ujarnya.(jpg/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persiba Jajal PSAD Dulu Sebelum Hadapi PSS Sleman


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler