Persija Jakarta vs PSM Makassar: Begini Ambisi Membara Wiljan Pluim

Senin, 03 Juli 2023 – 14:34 WIB
Wiljan Pluim bersama Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. Foto: Dok PSM Makassar

jpnn.com - Laga besar akan tersaji pada pekan pertama Kompetisi Liga 1 musim 2023/2024. Persija Jakarta akan menjamu PSM Makassar

Duel juara dan runner-up Liga 1 musim 2022/2023 itu akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (3/7/2023) pukul 19.00 WIB.

Kedua tim sama-sama memasang terget besar pada laga ini. Apalagi Persija Jakarta yang berstatus tuan rumah. Macan Kemayoran tentu tak ingin kehilangan poin di hadapan puluhan ribu suporter setianya. Menang menjadi target utama pasukan Thomas Doll. 

Di sisi lain, Kapten PSM Makassar Wiljan Pluim juga tak kehilangan ambisi. Gelandang asal Belanda itu ingin mencuri tiga pooin dari markas Macan Kemayoran.

"Saya berharap untuk pertama kalinya kami bisa memenangi pertandingan (melawan Persija, red)," kata Wiljan Pluim, Minggu (2/7/2023).

Pluim menyebut laga kontra Persija bakal berlangsung ketat dan seru. Pertandingan ini sangat berbeda karena kedua tim berada di posisi satu dan dua di Liga 1 musim lalu.

"Saya akan memberikan segalanya pada laga ini. Kami ingin memenangkan pertandingan," tambahnya.

Sebagai catatan, PSM tidak pernah menang atas Persija Jakarta dalam empat pertemuan terakhir. 

Pada Liga 1 musim 2021, PSM kalah dengan skor 3-0 pada leg pertama. Kemudian di leg kedua, pasukan Juku Eja kembali tumbang dengan skor telak 1-3. 

Sementara itu, pada musim 2022 atau tepatnya saat PSM menjadi kampiun Liga 1, Wiljan Pluim cum suis imbang 1-1 saat bermain di Stadion Gelora BJ Habibie.

Kemudian, PSM kalah 2 -4 saat bertandang ke markas besar Persija Jakarta. (mcr29/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA JUGA: Lawan Persija, Bernardo Tavares Ingin PSM Makassar Tunjukkan Permainan Terbaik


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler