Persija Terusir dari Gelora Bung Karno

Jamu Persela Jadi Laga Kandang Terakhir

Selasa, 10 Mei 2016 – 11:50 WIB
Stadion Utama Gelora Bung Karno. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Persija Jakarta tinggal menyisakan satu laga kandang ‎di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Kepastian itu disampaikan oleh Kepala Unit I PPKGBK, Tubani, Selasa (10/5).

‎Menurut dia, dalam jadwal yang sudah diberikan oleh pihaknya, hanya ada dua laga kandang Persija yang bisa digelar di SUGBK. Jadi, tidak benar kalau kemudian klaim Persija menyebut bisa ada empat laga kandang.

BACA JUGA: Imbas Kalah Beruntun, Persela Coret Pemain Asing

Satu laga sudah dimainkan saat Persija menjamu Semen Padang, Minggu (8/5) lalu. Nah, satu laga lainnya akan tersaji pekan ini, saat melawan Persela Lamongan Jumat (13/5).

"Sesuai jadwal di tangan kami, Persija hanya main dua kali di GBK. Ya kan mau ada renovasi mulai bulan Juni, jadi tidak bis‎a setelah jadwal itu," tegasnya.

BACA JUGA: Kabar Terbaru Soal Sponsor Persija

Dengan kenyataan ini, Macan Kemayoran dipastikan akan terusir dari Gelora Bung Karno, setelah laga tandang mereka. Ya, usai menjamu Persela, Persija akan langsung menjalani dua paket laga tandang, ke Perseru Serui dan Barito Putera. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Mourinho Datang, Giggs Bakal Hengkang

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sejarah Juara Lebih Memihak Barcelona, Ini Faktanya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler