jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah klub sudah mulai aktif dalam bursa transfer meski Kick off Liga 1 2019 baru akan bergulir setelah pemilu April mendatang.
Salah satu klub yang terlihat aktif adalah Madura United yang sudah memperkenalkan lima pemain anyarnya.
BACA JUGA: Bos Borneo FC Tolak Pinjamkan Rifal Lastori Lagi
Ada yang aktif namun ada pula yang pasif. Contohnya Persipura Jayapura. Hingga saat ini tim berjuluk Mutiara Hitam itu masih adem ayem dalam bursa transfer.
Namun melalui pelatih Oswaldo Lessa mengaku sudah memiliki rancangan untuk musim depan. Terutama untuk slot pemain asing.
BACA JUGA: Selain PSIS, Barito Putera Juga Ingin Rekrut Bayu Pradana
”Saya sudah kasih nama-nama pemain asing ke manajemen serta posisinya. Tetapi belum resmi. Masih dalam tahap negosiasi,” ucap Oswaldo Lessa.
Lessa juga memberikan bocoran bahwa pemain yang akan direkrut itu berasal dari Afrika dan Brasil. Selain itu ketiga pemain tersebut sudah akrab dengan atmosfer sepakbola Indonesia. Hanya saja Lessa masih enggan sebut nama.
BACA JUGA: Reaksi Muhammad Luthfi Kamal Disebut Berlabuh ke Persija
”Kalau soal nama saya masih belum bisa bocorkan. Tetapi untuk posisinya nanti dua gelandang serta satu striker,” imbuh pelatih asal Brasil tersebut.
Musim 2018 memang Persipura turun tanpa gelandang asing. Slot asing mereka hanya diisi oleh trio Brasil Marcio Rosario (bek), Addison Alves (striker), serta Hilton Moreira (striker). Namun apabila mencerna pernyataan Lessa, tersirat bahwa ketiganya sudah dilepas oleh Persipura.
Sementara itu manajemen Persipura membenarkan bahwa Lessa sudah mengusulkan nama untuk skuad musim 2019. Namun itu masih butuh pertimbangan. Selain itu Mutiara Hitam di kabarkan tengah melakukan pendekatan dengan pemain lokal.
”Ya memang ada. Kami akan lihat apabila memang bisa kami ambil makan kami akan kontrak,” ucap Ketua Umum Persipura Benhur Tommy Mano. ”Sekarang kami juga tengah dekati pemain Papua yang main di luar seperti Marco Kabiay,” tambahnya. (nia)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Barito Putra Rombak Skuat Secara Besar-besaran
Redaktur & Reporter : Budi