Humas Persiram, Charles Imbir mengatakan, managemen Persiram telah menetapkan minggu pertama November, semua pemain Persiram akan dikumpulkan untuk mengikuti seleksi ulang. Sebelumnya, seleksi pemain Persiram dijadwalkan awal Oktober ini, namun karena jadwal kick-off ISL molor dari sebelumnya awal November 2012 menjadi Januari 2013, memaksa managemen memundurkan jadwal seleksi pemain hingga minggu pertama November mendatang.
“Memang beberapa waktu lalu kami menyampaikan di media bahwa pemain sudah dikumpulkan untuk diseleksi, namun karena ada pertimbangan-pertimbangan tertentu, makanya kami undurkan hingga minggu pertama November mendatang,” kata Charli -sapaan akrabnya- kepada Radar Sorong via ponsel.
Charli yang juga menjabat Sekretaris Persiram Raja Ampat mengatakan, mengenai dana untuk mendukung Persiram mengarungi satu musim kompetisi ISL yang selama ini menjadi permasalahan, sedikit demi sedikit sudah terkumpul, dan dengan dukungan moril dari pendukung Persiram, maka dipastikan Persiram tetap eksis di kompetisi ISL. “Memang tidak dipungkiri kami masih kekurangan dana, namun dengan kerja keras dari badan pengurus serta doa dari pendukung setia Persiram, kami optimis semua itu akan berjalan lancar dan Persiram tetap eksis di ISL,” Charli seperti yang dilansir Radar Sorong (JPNN Group), Sabtu (27/10).
Ditanyai mengenai pemain-pemain baru yang akan bergabung untuk mengikuti seleksi, Charli mengatakan ada beberapa pemain yang masuk daftar yang diincar. Namun demikian lanjut Charli, managemen lebih memberdayakan pemain-pemain local karena kualitasnya tidak jauh berbeda dengan pemain luar. “Hanya saja mereka perlu diasah lebih baik lagi. Untuk pemain asing, jelas Anderson da Silva tetap dipertahankan,” kata Charli.
Terkait adanya beberapa pemain yang membawa nama Persiram dalam turnamen Papua Island Cup di Manokwari yang mengatasnamakan Persiram tanpa seijin managemen, Charli menegaskan jika atetap akan diberikan sanksi, namun bentuk sanksinya semua diserahkan kepada manager Persiram. Ia menghimbau, semua pemain Persiram untuk menjaga kondisi dengan sebaik mungkin untuk bersiap-siap dipanggil dan mengikuti seleksi ulang. (iso)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Langsung Benahi Fisik dan Defense
Redaktur : Tim Redaksi