Pertemuan Mahfud MD-Habib Luthfi, Ini yang Dibahas

Jumat, 22 November 2019 – 17:39 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD. Foto: Aristo S/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menko Polhukam Mahfud MD menerima kedatangan Habib Luthfi bin Yahya di kantor Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (22/11). Keduanya menggelar pertemuan dengan bahasan terkait kerukunan Indonesia.

"Intinya kami berbicara tentang Indonesia yang damai, Indonesia yang penuh rahmat ke masa depan, membangun kerukunan, kebersatuan di bawah kedaulatan negara RI,” kata Mahfud usai menggelar pertemuan.

BACA JUGA: Mahfud MD soal Pengamanan Reuni Akbar 212 di Monas

Dalam kesempatan itu, Mahfud mengaku Habib Luthfi bersama dirinya akan membuat acara di Pekalongan, Jawa Tengah. Hanya saja, mantan ketua MK itu tidak menjelaskan acara yang dimaksud.

"Kami merencanakan ada acara nanti di Pekalongan, di kediaman beliau," tutur Mahfud.

BACA JUGA: Pesan Habib Luthfi bin Yahya saat Apel Kebangsaan Kita Merah Putih

Habib Luthfi menekankan tentang balas jasa kepada para pahlawan kemerdekaan Indonesia ketika bertemu dengan Mahfud. Menurut dia, bangsa Indonesia wajib bersatu dan tidak terjadi selisih paham.

“Apa (kita) ribut terus, negara lain sudah maju luar biasa. Kita begini dan begini, kapan kita, negara kita untuk maju ke depan bisa mampu jawab tantangan negara internasional bahwa Indonesia kaya, Indonesia jaya,” kata Habib Luthfi. (mg10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler