jpnn.com, JAKARTA - Penyewaan TravelWifi menunjukkan peningkatan sangat pesat setelah pemerintah memberlakukan PPKM di beberapa wilayah.
CEO TravelWifi Indonesia Raditya Firman menjelaskan, peningkatan penyewaan modem khusus segmen korporasi sangat signifikan pada minggu ketiga Juni 2021.
BACA JUGA: Masuk Indonesia, TravelWifi Andalkan Teknologi Cloudsim
“Kurang lebih jika dibandingkan bulan sebelumnya, meningkat hingga 223 persen,” kata Raditya, Kamis (24/6).
Dia menambahkan, penyewaan segmen ritel pada periode yang sama meningkat 54 persen dibandingkan bulan lalu.
BACA JUGA: iPhone Bakal Memensiunkan Modem Qualcomm
Beberapa perusahaan besar menyewa TravelWifi. Di antaranya ialah Hyundai, Hitachi, dan OTIS.
Mereka bisa menyewa modem yang sudah termasuk mendapatkan paket datanya dan mudah digunakan tanpa perlu memasang simcard atau tarik kabel maupun menunggu teknisi datang.
Begitu dikirimkan untuk karyawan, modem cukup dinyalakan agar bisa digunakan.
Pengaturan internet bisa tersentral diatur oleh perusahaan. Kemudahan lainnya ialah teknikal support yang mudah melalui WhatsApp selama 24 jam.
“TravelWifi menghadirkan teknologi CloudSim yang akan selalu mendapatkan sinyal dan juga switchable multi operator,” ujar Raditya.
Raditya menambahkan, paket yang ditawarkan sangat beragam, mulai Rp 99 ribu. (jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Ragil