Pesan Fotografer Radar Bali di Balik Selebrasi Bali United yang Mendunia

Jumat, 09 Juni 2017 – 13:47 WIB
Pesan Fotografer Radar Bali di Balik Selebrasi Bali United yang Mendunia. Miftahuddin Halim. Foto Instagram

jpnn.com - Di saat isu intoleransi marak di media sosial (medsos), foto karya fotografer Radar Bali (Jawa Pos Group), Miftahuddin Mustofa Halim mampu menyentak, viral menyebar di berbagai penjuru dunia.

Foto yang mengingatkan pentingnya toleransi dan kebinekaan Indonesia ini pun mendapat apresiasi luas hingga ke Eropa dan Amerika.

BACA JUGA: Pujian Media-Media Asing untuk Selebrasi Beda Agama Bali United

SATU FOTO BISA BERJUTA MAKNA. Kalimat ini terasa pas untuk menggambarkan bagaimana viralnya foto karya Miftahuddin saat mengabadikan momen berharga ketika tiga pemain Bali United yang memiliki keyakinan berbeda itu mengekspresikan rasa syukurnya.

BACA JUGA: Selebrasi Beda Agama Mendunia, Bali United Diklaim Milik Malaysia

Ini berlangsung sesaat setelah gol pamungkas Bali United dicetak Irfan Bachdim ke gawang Perseru Serui, Minggu lalu (4/6).

BACA JUGA: Inilah Sosok di Balik Selebrasi Bali United yang Mendunia

Gol Irfan itu menutup kemenangan Bai United 1-3 di pekan kesembilan Liga 1.

AAN Wahyu Trisnajaya, Yabes Roni Malaifani, dan Miftahul Hamdi melakukan selebrasi gol dengan agama mereka masing-masing.

Ngurah Nanak yang beragama Hindu, mengekspresikan rasa syukur kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa dengan sikap muspa puyung.

Di tengah Yabes Roni yang merupakan penganut agama Kristiani berdoa sesuai keyakinannya.

Di sebelahnya, Miftahul Hamdi yang merupakan pemain beragama Islam mengekspresikannya dengan bersujud.

Momen ini sangat langka terjadi di dunia sepakbola. Bisa jadi di dunia juga. Dari foto ini pula, sepak bola tidak bisa diartikan sebagai permainan yang hanya mementingkan kalah atau menang.

LIHAT: Inilah Sosok di Balik Selebrasi Bali United yang Mendunia

Foto inipun sangat menyejukkan hati masyarakat di tengah kisruh politik dan SARA yang melanda Indonesia.

Foto yang diabadikan Miftahuddin ini langsung tersebar luas di dunia maya.

Berawal dari postingannya usai pertandingan di akun instagram miliknya, @miftahuddinhalim, foto ini langsung menjadi viral di dunia maya.

Awalnya, foto ini di-reposting oleh akun instagram milik Bali United bernama @baliunitedfc.

Sontak, foto Miftah jadi begitu viral. Berbagai akun media sosial dan portal berita sampai me-reposting dan memberitakan makna di balik foto ini.

Mulai dari media luar negeri hingga media asal Indonesia berlomba-lomba untuk memberitakan ulang kisah dibalik foto ini.

Bahkan media besar asal Amerika Serikat, The Washington Post pun sampai memberitakan bagaimana makna indah dari foto karya Miftahuddin ini.

Dituturkan Miftah, sapaan akrabnya, sikap para pemain Bali United ini jadi pelajaran bagaimana semua pihak untuk menjunjung tinggi toleransi dan keberagaman antar umat beragama.

“Saya prihatin dengan fenomena di media sosial yang seringkali intoleran. Saya juga sedih dengan fenomena politik yang ramai di medsos dengan memanfaatkan agama untuk politik. NKRI sudah final seperti kata founding father – mother bangsa ini,” ucap pria satu anak ini.

Dengan foto ini, Miftah, sapaan akrabnya mengatakan toleransi antarumat beragama bisa membuat persatuan Indonesia semakin kuat.

“Indonesia sangat beragam. Banyak suku agama, ras, dan golongan. Kita memiliki tanggung jawab untuk menjaga persatuan demi Indonesia yang lebih baik,” ucap Miftah.

Dia mengaku lega, setidaknya bisa sedikit berbuat untuk kampanye kerukunan antarumat beragama. Untuk kebinekaan.

Hingga Kamis (8/6), foto karya Miftah ini sudah disukai oleh 9,9 ribu pengguna akun facebook, telah dibagikan sebanyak 11.495 kali.

Dan, setidaknya sudah dikomentari sebanyak 406 komentar. (radarbali/jpnn)


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler