Pesan Ketua DPR untuk Petugas Keamanan soal Aksi 22 Mei

Rabu, 22 Mei 2019 – 15:04 WIB
Ketua DPR Bambang Soesatyo. Foto: Humas DPR

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo mengimbau seluruh aparat keamanan yang bertugas di lapangan agar bisa menahan diri dan tidak terprovokasi oleh pengunjuk rasa yang mengikuti Aksi 22 Mei. 

“Sebab, memang itulah target mereka para penumpang gelap yang menyusup di tengah-tengah aksi massa. Memancing aparat marah dan bertindak anarkis sehingga menimbulkan chaos,” kata Bamsoet, Rabu (22/5).

BACA JUGA: Intan Fauzi Sampaikan Pencapaian Program Sebagai Anggota DPR 2014-2019

Dia menambahkan, walaupun dalam kondisi lelah, aparat harus tetap humanis.

BACA JUGA: Ketua DPR: Waspada Penumpang Gelap

BACA JUGA: Bamsoet Dorong Komisi III DPR dan Pemerintah Rampungkan Empat RUU

Namun, petugas tegas dalam menegakkan peraturan dan perundang-undangan terkait penanganan ketertiban umum, dan keamanan negara.

Bamsoet juga mengajak semua elemen masyarakat yang berunjuk rasa untuk menghormati hasil akhir rekapitulasi KPU.

BACA JUGA: Bamsoet Dorong Pembentukan Badan Pengganti Ditjen Pajak

“Saya memberikan apresiasi kepada sikap kenegarawanan Bapak Prabowo yang telah mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK) dan mengimbau para pendukungnya agar tetap tenang dan menempuh jalur konstitusi,” imbuh Bamsoet.

Dia juga menyampaikan rasa hormat atas sikap kenegarawanan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono yang secara terang-terangan menyampaikan menerima keputusan hasil akhir rekapitulasi Pemilu oleh KPU.

“Jika ada pihak-pihak yang merasa tidak puas, silakan menempuh jalur mekanisme hukum melalui gugatan Pemilu ke Mahkamah Konstitusi,” ujar Bamsoet.

Dia juga mengimbau massa yang melakukan demo di KPU dan Bawaslu untuk tetap tertib dan damai.

“Hindari perilaku anarkisme yang hanya akan merugikan diri sendiri dan masyarakat. Kita tentu tidak ingin melihat terjadinya konflik horizontal akibat ketidaksepahaman dalam menyikapi hasil pemilu,” ujarnya.

Dia mempersilakan semua pihak mengemukakan pendapat dan unjuk rasa selama masih dalam koridor hukum dan undang-undang.

“Saya mengingatkan kembali kepada para pengunjuk rasa agar mewaspadai adanya penumpang gelap atau penyusup yang akan memanfaatkan situasi unjuk rasa untuk menciptakan ‘martir’,” ujarnya. (adv/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketua DPR: Pengerahan Massa Harus Sesuai Koridor Hukum dan UU


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
DPR RI  

Terpopuler